Nasional

Fakta Baru Penganiayaan Gara-gara 'Alien', Pelaku dan Korban Saling Kenal, Berakhir di Kantor Polisi

Pria pelaku penganiayaan wanita di salah satu restoran cepat saji di Kendari yang videonya tengah viral kini sudah ditangkap polisi.

|
Editor: Rahmadhani
HO
Kepolisian Resor Kota Kendari menahan pelaku pemukulan perempuan di salah satu restoran cepat saji di Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Jumat (8/4/2024). 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Pria pelaku penganiayaan wanita di salah satu restoran cepat saji di Kendari yang videonya tengah viral kini sudah ditangkap polisi.

Sebelumnya diberitakan, lantaran diduga mengata-ngatai mirip dengan alien, seorang wanita mengalami penganiayaan fisik hingga diludahi oleh seorang pria di sebuah restoran di Kendari.

Pelaku diketahui berinisial FHT memukuli wanita karyawan swasta, IS di salah satu restoran di Kendari, Jumat (05/4/2024) sekira pukul 20.24 wita.

Tak hanya memukuli korban, FHT juga bahkan meludahi bagian wajah wanita berusia 26 tahun tersebut.

IS yang dianiaya pelaku sempat terekam kamera handphone milik korban. Video korban dipukuli kemudian beredar dan viral di media sosial.

Baca juga: Hina Fisik Sebut Mirip Alien, Viral Wanita di Kendari Tak Berkutik Dihajar dan Diludahi Seorang Pria

Baca juga: Disanksi Pertamina, Utang Miliaran yang Ditanggung Arie Febriant Disorot Usai Aksi Meludahnya Viral

Kasat Reskrim Polresta Kendari, AKP Fitrayadi mengatakan, pelaku kini sudah tertanggkap dan dibawa ke Mako Polresta Kendari pada Minggu (07/4/2024) sekira pukul 23.00 wita.

"Yang bersangkutan ditangkap berdasarkan bukti permulaan yang cukup, diduga keras telah melakukan dugaan tindak pidana penganiayaan," ujarnya.

Fitrayadi mengatakan dugaan sementara pelaku menganiaya karena tersinggung dengan perkataan korban yang seolah ditujukan ke FHT.

Lantaran diduga mengata-ngatai mirip dengan alien, seorang perempuan di Kendari mengalami penganiayaan fisik hingga diludahi. Videonya viral, Senin (8/4/2024).
Lantaran diduga mengata-ngatai mirip dengan alien, seorang perempuan di Kendari mengalami penganiayaan fisik hingga diludahi. Videonya viral, Senin (8/4/2024). (X @folkshittmedia)

* Saling Kenal

Ia mengungkapkan pelaku dan korban juga bahkan saling kenal.

"Korban mengeluarkan kata-kata 'ANEH' dan perkataan tersebut didengar oleh pelaku dan tidak lama kemudian mendatangi korban sambil marah-marah dan melakukan penganiayaan," ujar Fitrayadi.

Diberitakan sebelumnya, video viral seorang pria pukul dan ludahi wanita cantik di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), beredar luas di medsos.

Penganiayaan tersebut terekam dalam video viral berdurasi 26 detik.

Berdasarkan informasi, penganiayaan terjadi disalah satu restoran cepat saji di Kota Kendari, Provinsi Sultra.

Lokasinya di Jalan MT Haryono, Kelurahan Bende, Kecamatan Kadia.

Sumber: Tribun Sumsel
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved