Selebrita

Targetkan Sudah Menjanda Saat Lahirkan Anak Kedua Andrew Andika, Tengku Dewi: Berkas Sudah Masuk

Targetkan sudah menjanda saat lahirkan anak kedua Andrew Andika, Tengku Dewi tepis isu rujuk. Sebut berkas perceraian sudah lengkap.

Editor: Achmad Maudhody
Instagram tengkudewiputri_tdp
Kolase Tengku Dewi Putri. Targetkan sudah menjanda saat lahirkan anak kedua Andrew Andika, Tengku Dewi tepis isu rujuk. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Tergetkan sudah menjanda saat lahirkan anak kedua Andrew Andika, Tengku Dewi tepis isu rujuk.

Meski dalam kondisi hamil besar, artis Tengku Dewi tak mau mundur dari niatnya untuk menceraikan sang suami, Andrew Andika.

Ia nampaknya sudah tak lagi bisa memberikan toleransi terhadap dosa sang suami yang diduga berselingkuh.

Terlebih, kabar perselingkuhan Andrew Andika mencuat saat mereka tengah menantikan kelahiran anak kedua.

Kini Tengku Dewi berharap dirinya sudah resmi berstatus janda saat melahirkan anak kedua Andrew Andika.

Baca juga: Kini Jadi Anak Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Baby Lily Sampai Jadi Rebutan Rayyanza

Baca juga: Nama BCL Terlanjur Terseret, Giliran Tiko Susun Laporan Usai Heboh Dugaan Penggelapan: Data Palsu

"Aku udah masukin berkas," ujar Tengku Dewi dikutip dari YouTube TRANS7 OFFICIAL, Rabu (5/6/2024).

Ia pun mengurai alasan mengapa bersikukuh memilih melayangkan gugatan cerai kepada Andrew Andika saat dirinya tengah hamil.

"Makanya kan aku urus-urusnya (berkas perceraian) sekarang nih nanti posisinya pas udah lahiran statusnya udah jelas."

"Kalau udah bukan suami istri ngapain juga mendampingi," urainya.

Tengku Dewi Akui Sikap Andrew Andika Sebagai Suami

Meski kini murka pada sang suami, Tengku Dewi tak membantah bahwa Andrew Andika selalu bersikap baik pada Ia dan anaknya.

Terungkap, sebelum heboh isu perselingkuhan itu, rumah tangga Tengku Dewi dan Andrew ternyata tak ada masalah serius.

Tengku Dewi bahkan mengakui bahwa Andrew merupakan sosok ayah yang baik bagi anak sulung mereka.

"(Rumah tangga kita) baik-baik saja, makanya aku kaget (Andrew diduga berselingkuh)," ujar Tengku Dewi Putri.

"Karena dia itu sebagai suami, sebagai bapak itu baik banget," sambungnya.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved