B Focus Urban Life

Pemko Banjarmasin Sebulan Gelar Baiman Street Food Festival, Fadli Senang Sudimampir Hidup Lagi

Pemko Banjarmasin akan menghidupkan kembali kawasan Pasar Sudimampir dengan menggelar Baiman Street Food Festival.

Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Budi Arif Rahman Hakim
(Banjarmasinpost.co.id/Eka Pertiwi)
Kawasan area parkir Sudimampir Banjarbaru. 


BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Pemerintah Kota Banjarmasin akan menghidupkan kembali kawasan Pasar Sudimampir. Kawasan Sudimampir bakal menjadi lokasi Baiman Street Food Festival.

Baiman Street Food akan menjadi rangkaian pergelaran Hari Jadi (Harjad) ke-498 Kota Banjarmasin, September mendatang.

Rupanya hal ini disambut baik oleh warga Banjarmasin, Fadli. Fadli Senang kerena kawasan ini akan hidup. "Berarti kalau ada street food, akan ramai. Tentu saya sebagai warga Banjarmasin akan menyambut ini," katanya. 

Terlebih menurutnya, selama ini kawasan Pasar Sudimampir jika sudah malam akan gelap. 
"Kalau dibuka otomatis akan kembali ramai. Intinya ini menghidupkan Kota Banjarmasin,' jelasnya. 

Sayangnya, meski sudah ada rencana Baiman Street Food Festival, rupanya tak semua pedagang menyetujui adanya hal itu. 

Pedagang yang enggan menyebut nama khawatir terkait proses bongkar muat barang. Terlebih ketika ada pembeli yang ingin mengambil barang di depan toko. 

"Sebenarnya saya tidak dapat berbuat banyak. Kalau ada yang setuju. Maka saya ikut saja. Tapi jika melihat alurnya akan sulit bongkar muat," pungkasnya. 

Rencananya kegiatan Baiman Street Food Festival akan dilaksanakan dari tanggal 1 September hingga 30 September. Lokasinya tepat di parkiran Pasar Sudimampir

Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disperdagin) Kota Banjarmasin, Ichrom Muftezar membenarkan adanya penolakan dari pedagang. 

Bahkan saat rapat pada 12 Agustus lalu ada beberapa pedagang yang datang dan ada yang tidak datang. Pedagang yang datang sempat menyatakan keberatan. "Tapi kami sudah memberi tahu konsepnya," katanya. 

Selain itu pada Rabu (21/8/2024) pihaknya juga melakukan ekspos dengan Wali Kota Banjarmasin. 

Bahkan, Baiman Street Food Festival akan menjadi rangkaian Hari Jadi ke-498 Kota Banjarmasin. 

Dari data sementara tercatat ada 8 food truck yang akan meramaikan Baiman Street Food Festival . Tak hanya itu tercatat juga ada 51 gerobak dan meja yang juga turut menjadi bagian Baiman Street Food Festival . 

"Kami juga menyiapkan 16 tenda kerucut. Digelar di Banjarmasin dan ini untuk mendukung UMKM di Banjarmasin," katanya. 

Ke depan pihaknya akan berkoordinasi dengan SKPD teknis terkait. Bahkan, dalam waktu dekat pihaknya akan memfinalkan tahapan persiapan. Termasuk juga mengagendakan rapat koordinasi pimpinan dan stakeholder terkait. 

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved