Pilkada Kalsel 2024
Operasi Mantap Praja Intan 2024 di Mulai, Kapolres HST : Pengamanan Pilkada 2024 Dimulai Hari Ini
Membuka Operasi Mantap Praja Intan 2024, Kapolres HST, AKBP Pius X Febry Aceng Loda menegaskan Pengamanan Pilkada 2024 dimulai hari ini
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Jelang Pilkada 2024, Polres HST resmi gelar Apel Gelar Pasukan Operasi Mantab Praja Intan 2024.
Pantauan Banjarmasinpost.co.id, jumat, (23/08/2024), Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja dipimpin langsung Kapolres HST, AKBP Pius X Febry Aceng Loda dan dihadiri oleh unsur Forkopimda HST, KPU dan Bawaslu HST.
Dalam arahannya, Kapolres AKBP Pius menegaskan pentingnya sinergitas untuk mensukseskan operasi ini.
"Operasi Mantap Praja ini merupakan bentuk kesiapan kita dalam menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada 2024 berlangsung," jelasnya.
Baca juga: Gelar Simulasi Pengamanan Pilkada HST 2024, Begini Aksi Polisi Bubarkan Massa yang Anarkis
Baca juga: Kembali Duet Dengan Aulia Oktafiandi di Pilkada HST 2024, Ini Profil H Mansyah Sabri
Baca juga: Resmi Usung Samsul Rizal-Ustadz Rosyadi di Pilkada HST 2024, Golkar Kalsel : Kita Tegak Lurus
Terkait dengan hal itu, AKBP Pius pun berjanji akan bekerja maksimal demi terciptanya situasi yang kondusif baik saat pra hingga pasca pilkada di HST.
"Dengan digelarnya operasi ini, maka pengamanan pun resmi dilaksanakan mulai hari ini," jelasnya.
Ia mengatakan pengamanan yang dilakukan ini mulai dari tahapan-tahapan pilkada sesuai dengan jadwal yang dikeluarkan oleh KPU HST.
"Kepada para personel, saya berpesan agar tetap menjaga kesehatan dan laksanakan tugas secara profesional," pesannya.
Ia juga mengatakan selain itu seluruh personel yang terlibat dapat menjalankan tugas dengan penuh tanggung jawab, menjaga netralitas serta bekerja sama dengan instansi terkait guna menyukseskan pesta demokrasi ini. (Banjarmasinpost.co.id/Stanislaus sene)
| Jelang Sidang PHPU Pilkada Banjar dan Banjarbaru, KPU Kalsel Dampingi Penyiapan Alat Bukti |
|
|---|
| Banjarbaru-Banjar Ditunda, Daftar Nama Gubernur, Bupati/Wali Kota Terpilih Kalsel Hasil Pilkada 2024 |
|
|---|
| Sidang PHPU Pilkada Banjar dan Banjarbaru Digelar Beriringan, Pazri Imbau Masyarakat Memantau |
|
|---|
| KPU Gelar Rapat Pleno Terbuka Penetapan Paslon Terpilih Pilkada Batola 2024 |
|
|---|
| Penetapan Gubernur dan Wagub Kalsel Terpilih Dijadwalkan Awal Januari 2025 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/AKBP-Pius-saat-resmi-melepas-pasukan-pengamanan-Pilkada-2024.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.