Berita HST

Empat Kantor di Pemkab HST Dibobol Maling, Gondol 3 PC Komputer, Sound System serta 1 Laptop

Empat kantor di Pemkab HST dibobol maling, pencurian ini kemarin malam diketahui,Polres HST telah menangkap pelaku

Penulis: Hanani | Editor: Irfani Rahman
Foto Ist Dinas Perkim HST untuk Banjarmasin Post    
OLAH TKP - Satreskrim Polres HST melakukan olah TKP di ruang Sekretariat Dinas Perkim, Kamis 17 April 2025) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI- Kasus pencurian terjadi di empat tempat di lingkungan Kantor Pemerintah  Kabupaten  (Pemkab) Hulu Sungai Tengah.

Pencuri masuk melalui jendela yang dibongkar menggunakan linggis, di Kantor Dinas Perumahan dan Permukiman (Perkim)  Kantor Bagian Umum Sekretariat Daerah, Kantor Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (UKPBJ)  serta Kantor Inspektorat.

Informasi yang dihimpun banjarmasinpost.co.id, peristiwa itu terjadi pada Kamis 17 April 2025, subuh sekitar pukul  03.30 wita.

 Adapun barang yang hilang dari 4 kantor tersebut adalah 3 PC Komputer, Sound System serta 1 Laptop. Sekretaris Dinas Perkim, Nani Yuliani, kepada banjarmasinpost.co.id, Jumat (18/4/2025) mengatakan, perbuatan itu diketahui pertama kali oleh wakar kantor.

“Saat membuka pintu ruang sekretariat Dinas Perkim, ditemukan kondi ruangan acak-acakan, di ruangan Pak Syahril. Semua computer PC di ruangan itu hiang,”kata Nani. 

Baca juga: Beredar Foto Pelanggaran Pengemudi Mobil Dinas Terekam ETLE, Kasatlantas Polres HST Buka Suara

Baca juga: Jumlah Sekolah Melebihi Anak Usia Sekolah, Disdik HST Pastikan Tak Menutup Sekolah di Desa Terpencil

Peristiwa itu kemudian dipaorkan ke Polres HST.  “Alhamdulillah, tersangka pelakunya sudah ditangkap Satreskrim Polres HST.Pelaku dua orang, dari Birayang. Info detilnya soal tersangka, di Polres HST,”kata Nani.

DIketahui, Kantor Dinas Perkim satu bangunan dangan Inspektorat  yang menempati lantai 2 bangunan.

Sedangkan Kantor UKPBJ) bangunan terpisah di belakang Kantor Bupati dan ruag Bagian Umum berada di Sekretariat Daerah. Jarak empat Kantor SKPD itu berada dalam satu kawasan.  

(banjarmasinpost.co.id/hanani)
  

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved