Rakat Mufakat

Bupati HSS Hadiri Dialog Kelembagaan Pengawas Pemilu, Sebut Punya Tanggung Jawab Besar

Dialog penguatan kelembagaan pengawas pemilu bersama Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda

|
Penulis: Adiyat Ikhsan | Editor: Hari Widodo
Banjarmasinpost.co.id/Adiyat Ikhsan
SERTIFIKASI PTSL- Bupati HSS Syafrudin Noor diwakili Asisten III Setda HSS, Muhammad Noor bersama Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda usai menyerahkan sertifikat program PTSL ke masyarakat, Senin (27/10/2025). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, KANDANGAN - Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) turut hadir di acara Dialog penguatan kelembagaan pengawas pemilu bersama Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda.

Diselenggarakan Bawaslu HSS di Loksado, Kecamatan Loksado, Bupati HSS Syafrudin Noor diwakilkan ke Asisten III Muhammad Noor. Hadir pula Polres HSS, Dinas Sosial (Dinsos), BPN, Kodim 1003 HSS, masyarakat di Kecamatan Loksado dan penerima sertifikat tanah PTSL, Senin (27/10/2025).

Acara ini dibarengi dengan aksi sosial bersama dan penyerahan sertifikat PTSL oleh Ketua Komisi II DPR RI, Rifqinizamy Karsayuda.

Pada sambutan Bupati yang dibacakan Asisten III, Muhammad Noor menyampaikan pengawas pemilu memiliki tanggung jawab besar dalam menjaga integritas dan kepercayaan publik terhadap proses pemilihan umum.

“Melalui kegiatan penguatan kelembagaan ini, kita berharap para pengawas pemilu di semua tingkatan semakin siap, semakin solid, dan semakin profesional dalam menjalankan amanahnya,” katanya.

Pengawasan pemilu bukan hanya soal menegakkan aturan, tetapi juga tentang menjaga keadilan, kejujuran, serta memastikan suara rakyat benar-benar menjadi penentu masa depan bangsa.

Di waktu yang sama, Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda mengatakan kegiatan penguatan kelembagaan pengawas pemilu, sekaligus simbolis menyerahkan sertifikat tanah gratis.

“HSS tahun ini menerima sertifikat tanah gratis kurang lebih 1.500 buah itu telah diukur dan diverifikasi Kementerian ATR BPN dan dibiayai pemerintah pusat. Tahun depan upayakan 3.600 kita upayakan untuk didapatkan masyarakat,” katanya didampingi Ketua Bawaslu Kalsel, Asisten III, dan Ketua Bawaslu HSS.

Sementara, Ketua Bawaslu HSS, Hasnan Fauzan menyampaikan kegiatan ini memberikan masukan ke Bawaslu agar dapat lebih baik dan lebih bermanfaat bagi masyarakat di HSS.

“Tentunya banyak dapat masukan dan informasi terbaru dari Ketua Komisi II DPR RI tadi. Apalagi Bawaslu mitra dengan Komisi II ini,” ungkapnya.

Masyarakat yang berhadir dapat menyerap aspirasi dari penyampaian tadi. (AOL)

 

 

 

 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved