Berita Banjarmasin
2 Kakak Beradik Segel Podium Fun Run 9K, Dilatih Sang Ayah Setiap Hari
Konsep Fun Run 9K sendiri adalah bersifat terbuka, bisa diikuti seluruh usia, terbagi dalam kategori Men dan Women
Penulis: Mariana | Editor: Ratino Taufik
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Alesa Putri Anwar dan sang Kakak, Nikeysah Alya Dewina Anwar menjadi yang tercepat dalam event Fun Run 9K yang diselenggarakan Ciputra Mitra Hospital, Minggu (16/11/2025).
Kakak beradik tersebut menyegel podium 1 dan 2 mengalah ratusan peserta putri lainnya.
Konsep Fun Run 9K sendiri adalah bersifat terbuka, bisa diikuti seluruh usia, terbagi dalam kategori Men dan Women.
Di kategori Women 9K, Alesa Putri Anwar menjadi juara 1 disusul kakak kandungnya yang menjadi runner up, Nikeysah Alya Dewina Anwar, kemudian di posisi ketiga ada Angelindah Putri.
Baca juga: Meriahnya Peringatan Milad Muhammadiyah di HSU
Nikeysah menjelaskan ia dan adiknya rutin latihan lari setiap hari.
"Latihannya privat karena yang latih ayah sendiri," ujarnya.
Selain latihan lari, ia juga diajarkan latihan fisik untuk menunjang ketahanan dan kekuatan saat berlari.
Event Fun Run 9K Ciputra Mitra Hospital merupakan event tahunan yang sudah rutin digelar setiap tahunnya.
Direktur Ciputra Mitra Hospital, Dr Sony Prabowo mengatakan antusias peserta tahun ini sangat baik, mencapai 1.000 peserta.(Banjarmasinpost.co.id/Mariana)
| Bang Dhin Kembali Terpilih Pimpin PDI Perjuangan Kalsel |
|
|---|
| Tingkatkan Layanan, Ciputra Mitra Hospital akan Tambah Poliklinik dan Ruang Rawat Inap |
|
|---|
| Tiga Rumah Terbakar di Kompleks Amanda Permai Banjarmasin, Api Padam dalam Satu Jam |
|
|---|
| Golkar Kalsel Gelar Syukuran Penetapan HM Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Hasnur Panjatkan Doa |
|
|---|
| Kebakaran di Belakang KFC Jalan Ahmad Yani KM 4, Relawan Masih Lakukan Pembasahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Pemenang-Women-Open-Fun-Run-9K-berfoto-bersama.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.