Berita Banjarmasin
Banjir Rob Malam Hari, Kawasan Jalan Jafri Zam-Zam Banjarmasin Kembali Tergenang
Air setinggi melebihi betis orang dewasa tergenang dari depan SPBU hingga ke Taman Perahu Kano
Penulis: Saiful Rahman | Editor: Ratino Taufik
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Banjir rob kembali menggenani kawasan di seputar Jalan Jafri Zam-Zam Banjarmasin, Senin (24/11/2025) dini hari sekitarpukul 00.05 Wita.
Air setinggi melebihi betis orang dewasa tergenang dari depan SPBU hingga ke Taman Perahu Kano. Genangan itu bukan sekadar air, genangan membawa serta sampah dari TPS di sisi jalan tepat di seberang Jalan Pembangunan II, melarutkan potongan plastik dan sampah lainnya ke badan jalan.
Beberapa motor yang semula melaju terpaksa berbalik arah, pengendara khawatir mesin mereka mogok di tengah arus yang terus bergelombang akibat tersapu ban mobil.
Baca juga: Maling Meteran PDAM di Jalan Pramuka Banjarmasin Langsung Tancap Gas Saat Tepergok Satpam Ruko
“Mulai jam 9 lewat sudah naik, tiap malam ini karena sudah masuk musim hujan. Apalagi malam kemarin pas ada hujan jadi cepat naik. Kalau di sini sudah mulai dari malam Kamis naik,” tutur Indra, warga yang masih beraktivitas di TPS sambil menunjuk batas air di hari sebelumnya yang tidak sedalam kali ini.
Di sepanjang sisi jalan, kios dan ruko tak luput dari terjangan air. Gelombang kecil yang tercipta setiap kali kendaraan melintas membuat genangan semakin tinggi, seolah menambah beban bagi bangunan yang sudah dimasuki banjir.
"Ini bisa shubuh sudah surut, tapi bisa juga sampai pagi,” ucap Mahmud, seorang warga yang memantau kondisi air.
Malam itu, Banjarmasin benar-benar memperlihatkan wajah lain. Kota yang pada siang hari hidup dengan denyut aktivitas, di malam hari terhiasi oleh pasang sungai. Tak hanya di Jalan Jafri Zam-Zam, genangan juga tampak di sekitar Masjid Hasanuddin Majedie. (Banjarmasinpost.co.id/Saifurrahman)
| Tolak Pengesahan KUHAP Baru, Besok Mahasiswa dan Masyarakat Demo di DPRD Kalsel |
|
|---|
| Besok, Mahasiswa dan Masyarakat Sipil Demo Tolak KUHAP di DPRD Kalsel |
|
|---|
| Yuni Abdi Nur Sulaiman Siap Kembali Pimpin Golkar Banjarmasin, Targetkan Raih 10 Kursi di 2030 |
|
|---|
| Jalan Tembus Mantuil Banjarmasin Kini Steril dari Tumpukan Sampah |
|
|---|
| Sekolah Tertua di Banjarmasin Rayakan HUT ke-120, Hadirkan Ragam Pertunjukan Budaya |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Genangan-air-sepanjang-Jalan-Jafri-Zam-zam-Banjarmasin-01.jpg)