Selebrita

Cuitan Zaskia Adya Mecca yang Berujung Kontroversi, Berawal Istri Hanung Bramantyo Sentil Jaket Ojol

Cuitan Zaskia Adya Mecca yang berujung kontroversi, efek istri Hanung Bramantyo sentil jaket ojol. Kini postingan dihapus.

|
Editor: Achmad Maudhody
Instagram zaskiadyamecca
HAPUS POSTINGAN - Kolase unggahan Zaskia Adya Mecca dicapture Jumat (5/9/2025). Picu kontroversi, istri Hanung Bramantyo kini arsipkan postingan di Instagram. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Isi postingan artis Zaskia Adya Mecca yang berujung kontroversi, sentil soal jaket ojek online (Ojol).

Aktris Zaskia Adya Mecca mendadak menuai sorotan publik.

Ini dipicu cuitnya di media sosial instagram @zaskiaaryamecca, Rabu (3/9/2025).

Dalam unggahannya itu, istri Sutradara Hanung Bramantyo ini secara umum membahas soal penampilan driver Ojol ketika berada di jalanan.

Cuplikan video memperlihatkan kondisi pengemudi ojol saat sedang bekerja di jalanan juga nampak dalam unggahan itu.

Diduga, ia ingin membandingkan tampilan pengemudi ojol di lapangan dengan para driver Ojol yang terekam saat bertemu Gibran di Istana Wapres, Minggu (31/8/2025).

"Ketika di lapangan nyari abang ojek online yang jaketnya cerah, bersih dan baru juga pakai sepatu bagus agak susah yaa. Kalo dapet yang begitu, cari di mana ya?" tulis keterangan postingan Zaskia dikutip via Tribunnews.com, Jumat (5/9/2025).

Buntut dari sindiran bernada sarkasme itu, wanita kelahiran Jakarta, 8 September 1987 ini, menjadi sasaran hujatan sejumlah warganet di sosial media.

Diakui artis berdarah campuran Sunda, Aceh dan Jerman ini, postingannya langsung digeruduk belasan ribu akun meski kurang dari satu hari diunggah.

Kini Zaskia telah mengarsipkan postingan tersebut dan pilih menyampaikan klarifikasi lewat Instagram Story-nya.

Baca juga: Muncul di Podcast Denny Sumargo, Rieke Diah Pitaloka Bicara Kondisi yang Bisa Buat DPR Dibubarkan

Baca juga: Tangisi Nasib Tiga Anak Nikita Mirzani, dengan Suara Bergetar Tessa Mariska Sebut Nama 2 Adik Lolly

Ia pun meminta maaf sudah mengecewakan banyak pihak atas unggahannya tersebut.

Lewat klarifikasinya, wanita lulusan Fakultas Psikologi, Universitas Paramadina Jakarta ini, tidak mau ada penggiringan opini buntut unggahannya tersebut.

"Assalamualaikum. Hi guys!

Aku tahu lagi banyak visitor baru yang mau mampir di postingan sarkasku kemarin.

Ga nemu ya? Maaf mengecewakan. Aku sudah archive.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved