Selebrita
Raffi Ahmad Turun Tangan, Satu Ucapan dari Mulut Suami Nagita Buat Fahmi Bo Lega
Raffi Ahmad turun tangan. satu ucapan dari mulut suami Nagita Slavina buat Fahmi Bo lega.
Ringkasan Berita:
BANJARMASINPOST.CO.ID - Raffi Ahmad turun tangan, Fahmi Bo diminta tak pikirkan biaya pengobatan di rumah sakit.
Kondisi kesehatan aktor Fahmi Bo tak kunjung membaik setelah mengalami komplikasi.
Aktor 52 tahun itu kini kebanyakan hanya bisa terbaring di ranjang.
Ia sudah beberapa waktu belakangan kehilangan mobilitasnya karena kondisi tubuhnya.
Fahmi diketahui memiliki riwayat penyakit jantung, stroke hingga diabetes.
Belakangan, kondisinya juga memburuk, tubuhnya semakin kurus.
Di tengah kondisi itu, Fahmi mendapat perhatian dari presenter Raffi Ahmad.
Setelah mengunjungi Fahmi yang hidup di kamar kos sederhana, Raffi Ahmad meminta Fahmi Bo dibawa ke rumah sakit dan menjalani pengobatan.
Dari kos-kosannya, Fahmi dipindahkan ke rumah sakit menggunakan ambulance.
Atas perhatian dan aksi ayah tiga anak itu, Fahmi Bo mengaku sangat bersyukur.
"Pokoknya semuanya alhamdulillah, aku bersyukur Aa Raffi mau datang jenguk," ungkap Fahmi Bo, dikutip dari YouTube STARPRO Indonesia, Jumat (31/10/2025).
"Apalagi dia ada niat membawa aku ke rumah sakit," sambungnya.
Bahkan, kata Fahmi, Raffi Ahmad bakal menanggung seluruh biaya rumah sakitnya.
"Masalah biaya katanya nggak usah mikirin," kata Fahmi.
Fahmi Bo saat ini sudah mendapatkan perawatan di salah satu rumah sakit.
Raffi Ahmad juga sempat menjenguk pria kelahiran Jakarta, 28 Januari 1973 itu di rumah sakit.
Diterpa Hoaks Meninggal Dunia
Aktor Fahmi Bo saat ini sedang berjuang melawan berbagai penyakit komplikasi yang dideritanya.
Penyakit yang dideritanya antara lain diabetes, pengeroposan tulang, hingga asam urat.
Bahkan, Fahmi Bo sampai diisukan meninggal dunia.
Alih-alih marah, aktor kelahiran Jakarta, 28 Januari 1973 ini hanya bisa pasrah saat diberitakan telah tutup usia.
Fahmi juga mengatakan dirinya sudah berkali-kali diberitakan meninggal.
Karena itulah, pemain sinetron Tukang Ojek Pengkolan ini berharap netizen puas sudah menyebarkan berita bohong tersebut.
"Aku nggak kaget karena udah sering diberitain kayak gini," kata Fahmi, dikutip dari YouTube Mantra News, Senin (29/9/2025).
"Ya aku nggak apa-apa, semoga yang posting puas," sambungnya.
Meski diberitakan meninggal dunia, Fahmi Bo berdoa agar dirinya diberi umur panjang.
"Mudah-mudahan aku dibikin postingan seperti ini ya bisa panjang umur."
"Bisa sembuh dari penyakitnya," tuturnya.
Namun, pria berusia 52 tahun ini mengaku sudah siap apabila suatu saat Sang Pencipta telah memanggilnya akibat menderita penyakit kompilasi.
"Nggak aku pikirin, semua orang yang hidup pasti meninggal kok," ujar Fahmi.
"Jadi mau kapan pun aku udah siap," tambahnya.
Fahmi Bo kembali mendoakan netizen yang telah memberitakan dirinya meninggal supaya diberikan kesehatan.
"Aku cuma doain aja biar mereka yang posting itu sehat semua," terangnya.
Kondisi Fahmi Bo Kian Memprihatinkan
Sempat dirawat di rumah sakit, pemeran Gusur di sinetron Lupus ini mengungkap kondisinya kian menurun.
Fahmi Bo mengatakan bahwa kakinya sudah tidak bisa digerakkan sama sekali.
"Kalau sesak kadang-kadang kalau lagi gimana. Kalau ini kaki kanan udah enggak bisa digerakin," kata Fahmi, dikutip dari YouTube Reyben Entertainment, Rabu (24/9/2025).
Selain itu, pria yang dulu dikenal dengan tubuh tambunnya ini juga mengaku telah kehilangan nafsu makan sejak sebelum dirinya dilarikan ke rumah sakit.
Bahkan, Fahmi mengaku sudah dua minggu tidak bisa menyantap nasi.
"Sudah dua minggu ini sebelum ke rumah sakit sudah enggak makan," ungkap Fahmi Bo.
"Sampai sekarang enggak makan nasi," bebernya.
Fahmi merasa mual jika melihat nasi dan lauk pauk lainnya.
Saat ini, Fahmi Bo hanya bisa mengonsumsi makanan bertekstur lembut.
"Lihat nasi sama sayur apa gitu eneg. Ini sekarang makannya bubur sumsum, bukan bubur nasi," ujar Fahmi.
"Bubur sumsum sama buah gitu aja," pungkasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/Tribunnews.com)
| Arya Vasco Bicara Rencana Nikahi Cinta Laura, Ngaku Sudah Bertemu dengan Keluarga |
|
|---|
| Status Duda Janda, Tindakan Arya Saloka pada Acha Septriasa Bikin Fans Baper, Imbas Buka Tutup Botol |
|
|---|
| Tetiba Natasha Rizky dan Andre Taulany Ramai Dijodohkan, Aksi Ambilkan Sepiring Nasi Jadi Pemicu |
|
|---|
| Kondisi Fahmi Bo Kian Buruk, Raffi Ahmad Bertindak, Bawa sang Aktor ke Rumah Sakit Sampai Sembuh |
|
|---|
| Duduk Perkara Kasus Penggelapan Dana Konser TWICE, Seret Melani Promotor Mecimapro Jadi Tersangka |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.