Selebrita
Diisukan Jalin Asmara, Thomas Djorghi dan Titi Dj Kompak Rilis Lagu: Kisah Kami Berdua
Diisukan jalin asmara, Thomas Djorghi dan Titi Dj kompak rilis lagu: kisah kami berdua.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Diisukan jalin asmara, Thomas Djorghi dan Titi Dj kompak rilis lagu.
Kedekatan antara penyanyi Thomas Djorghi dan Titi DJ belakangan sudah jadi konsumsi publik.
Keduanya tak canggung lagi tampil berdua di berbagai acara.
Begitu pula di media sosial, Thomas dan Titi tak jarang membagikan momen berduaan.
Tak heran jika fans menduga keduanya kini menjalin asmara.
Belakangan, kekompakan kembali ditunjukkan kala Thomas dan Titi merilis lagu bersama-sama.
Lagu tersebut berjudul Bertemu 5000 Detik.
Karya itu terinspirasi dari keseharian dan interaksi Thomas dan Titi.
“Lagu ini adalah kisah kami berdua, tapi aku yakin banyak orang di luar sana yang bisa relate dengan kebiasaan hangat bersama orang terdekat. Semoga bisa menjadi soundtrack kehidupan banyak orang,” ujar Titi DJ dikutip dari Tribunnews.com, Selasa (11/11/2025).
Baca juga: Penyebab Asli Sarwendah Jalani Proses Bayi Tabung kala Bersuami Ruben Onsu, Ibu Onyo Kini Buka Suara
Titi DJ menulis langsung lagunya sendiri. Ia mengemas karya ini dalam perpaduan tiga genre musik, pop, dangdut, dan bossanova.
Proses produksi dipercayakan kepada Edwin Saladin dan Irvan Natadiningrat (irvnat) sebagai vocal director, memastikan lagu memiliki karakter kuat dan warna musik yang segar.
Sementara Thomas Djorghi mengaku langsung jatuh hati pada lagu tersebut.
“Pertama kali dengar, aku langsung suka dan semangat sekali. Ini lagu yang enak, penuh kebahagiaan, dan pastinya bikin ingin joget,” katanya.
Video klip Bertemu 5000 Detik disutradarai oleh Joey Christian yang dikemas sangat ringan dan ceria.
“Konsepnya simpel tapi penuh warna seperti makan-makan, bercanda, dan menikmati waktu bersama. Intinya, kita ingin penonton merasa ikut ‘nongkrong’ bareng Titi dan Thomas, sambil joget dan tersenyum,” tutup Joey Christian.
| Penyebab Asli Sarwendah Jalani Proses Bayi Tabung kala Bersuami Ruben Onsu, Ibu Onyo Kini Buka Suara |
|
|---|
| Nasib Karier Amanda Manopo Usai Menikah Terjawab, Tersirat dalam Ucapan Kenny Austin |
|
|---|
| Tak Terima Dihukum Penjara 4 Tahun, Nikita Mirzani Resmi Layangkan Banding |
|
|---|
| Sosok Pemberi Hadiah Kalung pada Fuji Dijawab Violenzia Jeanette, Nama Aishar Khaled Terseret |
|
|---|
| Raffi Ahmad Penuhi Janji, Dua Penyakit yang Buat Fahmi Bo Menderita Kini Teratasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Kolase-Thomas-Djorghi-dan-Titi-DJ-instagram.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.