Pemadaman Sampai 12 Juni

Seringnya byarpet di Kalsel, membuat komisi III DPRD Kalsel memanggil direksi PLN.

Penulis: Restudia | Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/khairil rahim
Rumah di kawasan Sungai Andai Banjarmasin ini juga mengalami pemadaman listrik dan terpaksa menggunakan lampu emergensi untuk penerangannya, Rabu (20/5/2015) malam. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Seringnya byarpet di Kalsel, membuat komisi III DPRD Kalsel memanggil direksi PLN. Rapat diselenggarakan di ruang komisi III DPRD Kalsel. Rapat, dipimpin langsung Ketua komisi III, Bardiansyah.

Sementara jajaran direksi PLN, hadir GM Kalselteng, Mursalin. Pada kesempatan tersebut, ia menjelaskan kondisi listrik di Kalsel yang menurutnya tak lepas dari Kalteng.

Ia menjelaskan kondisi saat ini memang terjadi byarpet karena sedang pemeliharaan. Namun, dari rencana sebelumnya pemadaman hingga 17 Juni nanti, menjadi 12 Juni.

Karena PLN, sudah membeli cadangan listrik 40 megawatt dari PT Adaro. "Pemeliharaan agar nanti Ramadan tidak ada pemadaman," katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved