Sempat Menguat di Sesi Pagi, Jeda Siang IHSG Ditutup di Zona Merah

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah di zona merah pada jeda siang perdagangan saham Rabu (10/5/2017) pukul 12.00 WIB.

Editor: Elpianur Achmad
kompas.com
Karyawan melintas di samping layar pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, Senin (13/3/2017). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) ditutup melemah di zona merah pada jeda siang perdagangan saham Rabu (10/5/2017) pukul 12.00 WIB.

IHSG terkoreksi 0,23 persen, atau ke level 5.684,37. Padahal pada pembukaan bursa pagi tadi IHSG sempat dibuka menguat 0,21 persen ke level 5.709,05

Dari data RTI, hanya tiga saham sektoral yang menghijau yakni infrastruktur, keuangan dan agrikultur.

Sementara sektor lainnya seperti pertambangan memimpin koreksi sebesar 1,40 persen disusul perdangangan yang turun 1,06 persen.

Sampai siang ini saham yang diperdagangkan sebanyak 4,80 miliar saham dengan nilai transaksi Rp 3,47 triliun. Sebanyak 106 saham menguat dan 190 saham melemah.

Dari pasar spot Bloomberg, rupiah terpantau melemah 3 poin ke level 13.355 per dollar AS. Di Selasa, rupiah ditutup di level 13.352 per dollar AS. (KOMPAS.com)

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

Kreatif Pecahkan Masalah Teknis

 
© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved