HOTLINE
Cari Sinyal ke Dataran Tinggi
Kepada Yth. Telkomsel. Kami mewakili dari empat desa, Desa Bulurejo, Desa Sidomulyo, Desa Sarimulya, Desa Sepakat Kecamatan Mantewe
TANAHBUMBU - Kepada Yth. Telkomsel. Kami mewakili dari empat desa, Desa Bulurejo, Desa Sidomulyo, Desa Sarimulya, Desa Sepakat Kecamatan Mantewe Kabupaten Tanahbumbu dengan jumlah penduduk pengguna Telkomsel sekitar 20 ribu orang.
Dari mulai sejak adanya handphone hingga saat ini, kami merasakan susahnya mendapatkan sinyal atau jaringan lain, untuk dapat berkomunikasi. Kami harus mencari dataran yang lebih tinggi. Kami mohon kiranya pihak Telkomsel dapat membantu kami dan atas bantuanya kami ucapkan terima kasih. 081349570968
Menelepon Biasa Juga Sulit
TAPIN - Kepada Yth. Telkomsel. Kami warga Kecamatan Piani saat ini sangat mengharapkan ada jaringan minimal 3G. Karena BTS yang ada di Desa Miawa/Buniin tidak ada jaringan 3G-nya. Untuk menelepon biasa juga sulit. Apalagi desa-desa kami yang berada di atas. Kami mohon penambahan BTS dan penguatan jaringan yang ada. Terima kasih. 082155614126
Bonus 4G Tak Bisa Digunakan
KOTABARU - Kepada PT Telkomsel. Saya adalah salah satu dari ribuan pengguna kartu Simpati dan AS yang berada di Desa Karang Jawa Kecamatan Padang Batung memberitahukan bahwa jaringan masih 3G, kalau arah ke Kotabaru 4G, sehingga bonus paket 4G kami tidak bisa digunakan. Jadi harapan kami, mohon ditambahkan dan dipasangkan alat 4G supaya jaringan merata ke seluruh Kecamatan Padang Batung, sehingga kuota 4G tidak sia sia. Terima kasih Telkomsel idaman kami. 085285868789
TANGGAPAN:
TERIMA kasih sebelumnya kami ucapkan atas kepercayaan pelanggan menggunakan kartu dan jaringan layanan Telkomsel. Sebelumnya kami sampaikan bahwa saat ini sudah terdapat BTS Telkomsel dengan jaringan 2G dan 3G di dekat lokasi Kecamatan Mantewe, Tanahbumbu tersebut.
Namun secara jangkauan memang belum semua desa saat ini tercover jaringan Telkomsel. Namun kami terus melakukan pembangunan BTS agar menambah kapasitas dan jangkauan layanan.
Untuk di Desa Miawa, Kabupaten Tapin, dapat kami sampaikan bahwa kondisi di lokasi saat ini tercover oleh BTS terdekat dengan jaringan 2G. Semoga ke depannya seiring bertambahnya pengguna di sana dapat terimplementasi penambahan jaringan 3G, sehingga mewujudkan keinginan masyarakat untuk menikmati layanan komunikasi 3G dengan baik di lokasi ini.
Sedangkan untuk Kecamatan Padang Batung, Kotabaru, dari hasil pengecekan tim di lapangan bahwa kondisi di lokasi saat ini belum ada BTS 4G Telkomsel dan cukup jauh dari tower terdekat kami, melihat kondisi pengguna jaringan seluler setempat memang masih sedikit.
Semoga seiring dengan bertambahnya jumlah pengguna layanan data ke depannya dapat mewujudkan keinginan masyarakat untuk menikmati layanan jaringan 4G dengan baik di lokasi tersebut.
MUHAMMAD ARIEF
RACHMAN SOEYITNO
Corporate Communications Telkomsel Kalimantan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/hot-line-bpost-20161020_20161019_212833.jpg)