Kisah Unik Baayun Maulid Tapin

Bupati Tapin HM Arifin Arpan Bangga dan Ingin Baayun Maulid Menjadi Andalan Wisata Tahunan

Bupati Tapin HM Arifin Arpan dan Wakil Bupati Tapin H Syafrudin Noor bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tapin

Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Didik Triomarsidi
Humas Pemkab Tapin
Bupati Tapin HM Arifin Arpan dan Kapolres Tapin AKBP Eko Hadi Prayitno di Acara Baayun Maulid. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Bupati Tapin HM Arifin Arpan dan Wakil Bupati Tapin H Syafrudin Noor bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Tapin dan pejabat eselon di lingkungan Pemerintah Kabupaten Tapin hadir dalam kegiatan Baayun Maulid.

Bupati Tapin mengaku bangga dengan suksesnya pelaksanaan tradisi Baayun Maulid terlebih mendapat dukungan dari tujuh kepala desa.

Mantan Ketua DPRD Kabupaten Tapin itu berharap panitia pelaksana Baayun Maulid di Desa Banua Halat Kiri melaporkan berapa dana yang dikeluarkan dan berapa dana masyarakat yang dihimpun dalam kegiatan tersebut agar dapat ditindak lanjuti Pemerintah.

"Pemerintah siap bekerjasama melanjutkan kegiatan Baayun Maulid sesuai rencana masyarakat. Apalagi pelaksanaan Baayun Maulid didukung oleh tujuh kepala desa," katanya.

Gelaran Akbar Baayun Maulid di Kabupaten Tapin Ini Libatkan Tujuh Kepala Desa

Layani Pendaftar Baayun Maulid di Tapin Secara Online, Secera Manual Saja Ada Ribuan Peserta

Pengorbanan Atta Halilintar Demi Aurel Hermansyah, Calon Mantu Anang - Krisdayanti Dicium Ibu-ibu

Tradisi Baayun Maulid itu menyebabkan perekonomian masyarakat sekitar terdampak kunjungan masyarakat.

Beberapa pedagang makanan dan minuman serta aksesoris dan mainan menggelar lapak di sekitar kawasan Baayun Maulid kecipratan berkah rezeki rupiah.

Acara Baayun Maulid tahun ini dilaksanakan lebih awal sebelum acara seremonial, sekutar 300 rumah di kawasan acara melaksanakan pembacaan syair maulid dan menyediakan hidangan makanan bagi pengunjung.

"Ini setiap tahun dilaksanakan dan siapa saja bebas duduk di rumah warga karena semuanya serentak melaksanakan maulid Nabi Muhammad Saw," ujar Nahdy, warga Desa Banua Halat Kiri

Bupati Tapin HM Arifin Arpan dan Kapolres Tapin AKBP Eko Hadi Prayitno di Acara Baayun Maulid.
Bupati Tapin HM Arifin Arpan dan Kapolres Tapin AKBP Eko Hadi Prayitno di Acara Baayun Maulid. (Humas Pemkab Tapin)

Selepas salat zuhur, seluruh lokasi tempat ayunan yang panitia pelaksana, tanpa dikomando dilepas masing-masing peserta untuk dibawa pulang ke rumah masing-masing.

Ayunan yang membawa kain sendiri, pendaftaran Rp 90 ribu dan ayunan yang kainnya disiapkan panitia pelaksana, pendaftarannya Rp 260 ribu. (banjarmasinpost.co.id/ mukhtar wahid)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved