Berita Tapin
Dihelat Serentak 11 Februari 2020, DPRD Tapin Bakal Pantau Pilkades di 27 Desa
Perhelatan pemilihan kepala desa serentak di 27 desa se Kabupaten Tapin dipastikan berlangsung pada 11 Februari 2020 nanti.
Penulis: Mukhtar Wahid | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Perhelatan pemilihan kepala desa serentak di 27 desa se Kabupaten Tapin dipastikan berlangsung pada 11 Februari 2020 nanti.
Kegiatan itu menjadi atensi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tapin karena regulasinya dari peraturan daerah.
Ketua Komisi I DPRD Kabupaten Tapin, Pahruni mengatakan kegiatan pemilihan kepala desa serentak itu merupakan gelombang ketiga.
Pahruni yang pernah menjabat kepala desa selama 10 tahun itu mengatakan pemilihan kepala desa serentak itu dilaksanakan sejak 2016, kemudian pada 2018 dan tahun 2020 ini.
• Bingung Biaya Pendampingan Sang Anak yang Alami Jantung Bocor, Fazjrianoor Harapkan Bantuan Relawan
• Sempat Rawat Bayi Kucing Hutan, Ayu Akhirnya Serahkan Satwa Dilindungi ke KPH Tabalong, Ini Alasanya
• Billy Syahputra Ditahan Polisi Saat Bersama Kekasihnya Elvia Cerolline di Bali, Nasib Sohib Nikita?
• Kesedihan Syahnaz Saat Akikah Bayinya, Nama Raffi Ahmad & Nagita Slavina Disebut-sebut Istri Jeje
"Tentunya gelombang berikutnya, akan dibuat peraturan daerah yang baru untuk pelaksanaan berikutnya. Peraturan Daerah yang ada kemarin itu hanya tiga gelombang," katanya kepada sejumlah wartawan, belum lama ini.
Pahruni menjelaskan, pada pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak di 27 Desa, wakil rakyat akan diturun melakukan pemantauan sesuai daerah pemilihan masing-masing.
"Mungkin pada penjadwalan di Badan Musyawarah pada Februari ini nanti, pada 11 Februari itu dewan tidak ada agenda kunjungan keluar daerah," harapnya.
Pelaksanaan pemilihan kepala desa serentak berikutnya akan berlangsung di 126 Desa di 12 Kecamatan se Kabupaten Tapin.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kabupaten Tapin, Rahmadi membenarkan pelaksanaan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di 27 Desa pada 11 Februari ini.
Rahmadi mengaku sudah mengumpulkan 108 calon kepala desa di 27 Desa melakukan deklarasi damai dan berikrar untuk melaksanakan Pilkades sesuai aturan yang berlaku.
• Frustasi Nikita Mirzani di Tahun 2020 Disinggung Sosok Ini, Sohib Billy Syahputra Disebut Begini
• Kalselpedia: Ongkos Ojek ke Dusun Ambatunin Halong Balangan Mencapai Rp 400 Ribu
• VIDEO Pasar Kuliner Barokah Sajikan Menu Khas Masakan Banua
Rahmadi mengatakan hingga tahapan kampanye Pilkades serentak ini, situasi wilayah desa yang menggelar Pilkades serentak se Kabupaten Tapin masih kondusif.
"Logistik Pilkades serentak seperti surat suara, bilik dan kotak suara kami simpan di Kantor Kecamatan sebelum pelaksanaan pemilihan," katanya. (banjarmasinpost.co.id/mukhtar wahid)
