Berita Banjarmasin
VIDEO Pencari Kerja Serbu Job Fair Yang Digelar Disnakertrans Provinsi Kalsel
Pencari Kerja Serbu Job Fair Yang Digelar Disnakertrans Provinsi Kalsel
Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Hari Widodo
BANJARMASIN POST.CO.ID, BANJARMASIN - Mendengar ada Job Fair ke-4 yang dilaksanakan Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Effendi rela berangkat dari Kota kelahirannya Pelaihari, Tanah Laut untuk melamar pekerjaan diberbagai perusahaan yang memasang stand di Gedung Sultan Suriansyah, Kamis (27/2/2020).
Job Fair sendiri digelar dari 26-28 Februari 2020 dan dibuka Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor.
"Ini baru sampai ke sini dan masih mencari-cari lowongan kerja yang pas dengan ijazah sarjana yang saya pegang," kata Effendi, Kamis.
Menurut alumni Jurusan Administrasi Bisnis FISIP Universitas Lambung Mangkurat (ULB) Banjarmasin ini, digelarnya Job Fair, sangat bagus untuk membantu seperti dirinya yang mencari pekerjaan.
• VIDEO 2 WNA Asal MalaysiaTerduga Pelaku Skimmer Diperiksa Intensif di Polda Kalsel
• Diperkim Bedah 300 Rumah Tak Layak Huni di Banjarmasin, Namanya Program BSPS
• Sosok Gandengan Baru Chef Juna, Citra Anidya! Cantiknya Saingi Chef Renatta MasterChef Indonesia?
• Citra Kirana Hamil, Begini Ekspresi Istri Rezky Adhitya Tahu Dirinya Mengandung
"Ini sebagai jembatan bagi yang baru lulus kuliah mencari pekerjaan. Bagusnya perusahaan ada memberi lowongan buat pelamar yang belum berpengalaman untuk di training magang," paparnya.
Dijelaskan Efffendi, bila mencari karyawan yang sudah pengalaman setahun atau dua tahun, kasian yang baru lulus melamar, pasti tidak bisa mendapat pekerjaan.
Sementara itu, Noven, ARD PT Samator Gas Industri (Samator) Group di Banjarbaru mengatakan animo masyarakat yang melamar di tempatnya cukup banyak.
"Hingga siang tadi sudah 54 orang yang memasukkan lamaran. Mungkin sampai besok lebih banyak lagi yang mendaftar," paparnya.
Rencananya, perusahaan Gas industri yang berkantor pusat di Surabaya ini akan mencari karyawan di sales executive, staf akuntansi, kasir, operator dan sopir.
"Rencana ada sekitar 34 karyawan yang akan kami terima dan diutamakan yang sudah pengalaman kerja," ungkapnya.
Begitu juga antusias pelamar di PT Adaro Indonesia cukup tinggi. "Kemarin Job Fair baru buka siang, sehingga yang melamar sedikit, hingga siang tadi baru 56 orang. Diperkirakan jumlah yang melamar lebih banyak lagi," ungkap Fahrial H tim HR PT Adaro Tanjung.
Dijelaskan dia, pihaknya membuka selebar-lebarnya pelamar dan masih belum melakukan kualifikasi bagian apa yang nantinya diterima.
"Semua lamaran kami kumpulkan dan nantinya baru diseleksi. Namun, yang nantinya diterima kev teknis pertambangan dan pengalaman kerja," ucap Fahrial.
Terpisah, Dwi Prastowo Nugraha, Staf Bidang P4TK Dinas Tenaga Kerja dan Transkigrasi Kalsel yang ditemui disela-sela pendaftaran mengatakan antusias pekerja sangat luar biasa.
"Jumlah pelamar yang mendaftar sebanyak 430 orang terifikasi ke kamidatang kesini, sedangkan yang belum sebanyak 1.900 lebih," ungkapnya.