Selebrita
Baru Saja Resmi Menjanda dari Komedian Kiwil, Meggy Wulandari Harus Jalani Rawat Inap di Rumah Sakit
Sebulan menjanda, Meggy Wulandari bawa kabar sedih. Mantan istri Kiwil dirawat di rumah sakit.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Resmi menyandang status janda setelah bercerai dari komedian Kiwil, artis Meggy Wulandari membawa berita sedih.
Perempuan yang kini selalu tampil dengan busana syari itu mengabarkan sedang dirawat di rumah sakit.
Kabar itu diunggah Meggy melalui postingan di instagramnya.
• Ingin Orbitkan Bocah Viral Alwi, Mantan Drummer Kotak Posan Tobing Belajar dari Ruben Onsu
• Hubungan Sebenarnya Nikita Mirzani dengan Gofar Hilman Diungkap, Mantan Dipo Latief Sebut Fakta Ini
Sudah lebih dari satu pekan Meggy Wulandari menyandang status barunya sebagai janda.
Ya, Meggy Wulandari sudah resmi bercerai dari Kiwil usai menjalani rumah tangga selama 17 tahun.
Keputusan sah tersebut telah dikeluarkan Majelis Hakim Pengadilan Agama Cibinong, Jawa Barat pada Senin,10 Agustus 2020 lalu.
Kini mantan istri Kiwil berhasil menjadi sorotan usai membeberkan kondisi terbarunya di media sosial.
Meggy Wulandari dikabarkan tengah jatuh sakit dan dirawat di RS. ANNA, Jl.Raya Pekayon No.36 Bekasi Selatan pada Kamis (20/8/2020).
Kabar tersebut terungkap saat Meggy Wulandari mengunggah potret tangannya saat mengenakan gelang tangan dari rumah sakit dan juga infus.
"Sekarang Bobo di sini dulu supaya sembuh total. Doain ya sahabat-sahabatku," tulis Meggy dalam caption unggahan Instagram @meggywulandari_real.
Mengetahui hal itu, netizen pun langsung riuh berkomentar.
Banyak dari mereka yang heboh memberikan semangat untuk Meggy Wulandari dan memintanya untuk segera pulih kembali.
• Beda Respons Luna Maya dan Ariel NOAH Saat Ditanya Asmara Masa Lalu
• Gegara Anak Shah Rukh Khan, Suho EXO Pernah Viral di India, Ada Apa?
"Semoga cepat sembuh Mbak Meggy sayang," komentar @mersyimoet.
"Ya Allah. Cepat sembuh ya nak. Jangan capek-capek." imbuh @kartika_kajol.
"Sembuh dan sehat lagi ya Egi sayang. Semangat," tulis @vreyamamiraihan.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/meggy-wulandari11.jpg)