Berita Banjarbaru
Hubungkan Tanbu, Banjar dan Banjarbaru, Jembatan Jalan Bebas Hambatan di Aranio Capai 40 Persen
Pembangunan Jembatan penghubung Jalan bebas hambatan dengan panjang 60 meter di Kecamatan Aranio Kabupaten Banjar terus dikebut
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Hari Widodo
"Untuk panjang bentang tengahnya yakni 60 meter. Kalau tinggi dari permukaaan air sekitar 6 meter sehingga aman dilalui tranportasi air," kata dia.
Diuraikannya, progres pekerjaan berjalan sesuai rencana, tak ada kendala secara teknis namun memang ada sempat dua minggu terhenti akibat kendala non teknis,” kata dia.
Adapun, masyarakat setempat menurut mendukung kegiatan pembangunan jembatan. Pasalnya jembatan menghubungkan dua desa yaitu Awang Bangkal Barat dan Awang Bangkal Timur.
Jalan bebas hambatan ini akan membuka akses berbagai desa terisolir di Kecamatan Aranio Kabupaten Banjar, seperti Rantau Balai, Bunglai, Apuai, Tiwingan Baru, Rantau Bujur, Sungai Luar, dan lain-lain.
"Tak hanya membuka daerah terisolir, jalan bebas hambatan ke depannya juga bisa membuka akses ke spot wisata alam gunung, bukit, telaga dan air terjun yang tersebar di kawasan Tahura Sultan Adam,"terangnya.
Baca juga: Perlu 3 Jembatan Panjang Guna Koneksi Jalan Bebas Hambatan Banjar-Tanahbumbu
Untuk 2020 dari data, Pemprov Kalsel melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kalsel, baru kali ini menggarap jembatan dengan panjang 120 meter tersebut.
Selain jembatan Aranio, juga digarap jembatan temui II dengan panjang 35 meter dan jembatan Kusan II sebanyak 120 meter.
Untuk pagu anggaran jembatan kusan II sekitar Rp 24 miliar, dan jembatan temuni sekitar Rp 14 miliar. (banjarmasinpost.co.id /Nurholis Huda)
