Ekonomi dan Bisnis
Giliran Landasan Ulin Banjarbaru Disasar Pasar Murah Dinas Perdangangan Kalsel
Membantu masyarakat pascabencana banjir Kalsel, Dinas Perdagangan Kalsel gencarkan pasar murah salah satu sasarannya wilayah Landasan Ulin Banjarbaru.
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Membantu masyarakat pascabencana banjir Kalsel, Dinas Perdagangan Kalsel gencarkan pasar murah salah satu sasarannya wilayah Landasan Ulin Banjarbaru.
Ini juga salah satu upaya Dinas Perdagangan Kalsel menjaga kestabilan harga di pasar pascabencana banjir Kalsel dengan menggandeng beberapa SKPD Provinsi gelar pasar murah.
Giliran hari ini pasar murah digelar di wilayah Kelurahan Landasan Ulin, Jumat (12/3/2021).
Kepala Dinas Perdagangan Kalsel, Birhasani menjelaskan pasar murah dimaksudkan untuk membantu masyarakat pascabencana banjir, agar bisa mendapatkan bahan pokok murah dari harga pasar.
Baca juga: Menuju WBBM, Lantas Polres Tapin Tingkatkan Kualitas Pelayanan SIM Keliling Luncurkan Bus Banua
Baca juga: Harga Kecambah dan Sayuran Turut Naik Mengikuti Kenaikan Harga Cabai
Baca juga: Disbunak Teken SPK Pelaksanaan Program PSR di Kalsel, Bantuan PSR Rp 30 Juta per Hektare
Kegiatan pasar murah ini disambut gembira oleh masyarakat sekitar, untuk membeli berbagai macam keperluan rumah tangga.
Karena masih dalam kondisi pandemi. Maka petugas ketat menerapkan protokol kesehatan dan telah berlangsung tertib.
Dengan menerapkan prokes, setiap petugas dan pengunjung sebelum masuk ke pasar murah terlebih dahulu diperiksa suhu tubuhnya, wajib memakai masker dan menjaga jarak.
Sementara Dinas TPH Prov Kalsel Bidang Hortikultura yang juga ikut serta pada Pasar Murah menjual beberapa produk pertanian seperti sayur-sayuran dan buah-buahan segar.
(banjarmasinpost.co.id/nurholis huda)
Penumpang Berangkat dari Bandara Internasional Syamsudin Noor Kalsel Meningkat |
![]() |
---|
Pedagang Cabai di Pasar Bauntung Banjarbaru Sebut Harga Cabai Turun |
![]() |
---|
Kosmetik dan Skincare di Banjarmasin Ramai Pembeli |
![]() |
---|
VIDEO Harga Bawang di Kalsel Relatif Stabil Jelang 1 Ramadhan 1442 H |
![]() |
---|
1 Ramadhan 1442 Semakin Dekat, Harga Bawang di Kalsel Relatif Stabil |
![]() |
---|