Berita Banjarmasin

Sempat Vakum, 2021 KPMKP Cabang Banjarmasin dan Banjarbaru Bangkit Kembali

Kebangkitan KPMKP Cabang Banjarmasin dan Banjarbaru ditandai dengan diadakannya pelantikan yang berlangsung di Asrama Putri Teratai.

Penulis: Muhammad Rahmadi | Editor: Eka Dinayanti
KPMKP untuk Bpost
Foto bersama usai acara pelantikan KPMKP 

Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Keluarga Pelajar dan Mahasiswa Kabupaten Paser (KPMKP), mengalami kebangkitan setelah mengadakan Munaslub pada tahun 2020 lalu.

Hal ini diikuti oleh beberapa cabang se-Indonesia khususnya Cabang Banjarmasin dan Banjarbaru yang beberapa saat sempat vakum.

Kebangkitan KPMKP Cabang Banjarmasin dan Banjarbaru ditandai dengan diadakannya pelantikan yang berlangsung di Asrama Putri Teratai.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua Umum KPMKP Pusat, Dodi Wahyudi sekaligus melantik Ketua Umum Cabang Banjarmasin Muhamad Rasyidi dan Ketua Umum Cabang Banjarbaru Dinda Yulia Putri.

Baca juga: Tubuh Bripka Mashudin, Personel Polsek Banjarmasin Tengah, Ditemukan Setelah 30 Jam Lebih Pencarian

Baca juga: Jelang PSU Pilwali Banjarmasin, Paslon AnandaMu akan Diberi Peringatan Tertulis

"Pelantikan ini merupakan sebuah momentum kebangkitan yang nantinya akan membawa semangat kawan-kawan, untuk berkumpul serta mampu menjadi wadah para pelajar dan mahasiswa untuk belajar serta mengamalkan ilmu budaya, yang dapat membentuk diri individu berkarakter dan berliterasi" kata Rasyidi. Minggu (11/4/2021).

Ketua umum KPMKP Banjarbaru, Dinda Yulia Putri menambahkan, bahwa mereka siap menjadi wadah mahasiswa Paser memperkenalkan budaya Paser secara lebih luas ke masyarakat.

"Momentum pelantikan cabang-cabang ini menandai bahwa nantinya akan terbentuk sebuah sinergitas antara KPMKP Pusat dan KPMKP Cabang, khususnya Banjarmasin dan Banjarbaru seperti yang dikatakan oleh Ketua Umum KPMKP Pusat." jelas Dinda.

Sementara itu Dodi, Ketua Umum KPMKP Pusat menyampaikan dalam sambutannya, untuk selalu bersinergi dan berkolaborasi antara pengurus pusat dan pengurus cabang.

"Dengan dilantiknya Ketua Umum cabang Banjarmasin dan Banjarbaru beserta pengurus dalam semangat baru, harapan KPMKP Pusat ialah terbentuknya sinergis dari pusat hingga ke cabang dalam kolaborasi CINTA (Ceria, Ilmiah, Nyata, Terinspiratif dan Amanah" ujar Dodi.

(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Rahmadi)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved