Berita Batola

Pilkades Batola 2021, Sebanyak 163 Pemenang Dilantik 29 Juni

Sebanyak 163 Kepala Desa terpilih pada Pilkades serentak 2021 Barito Kuala akan dilantik pada 29 Juni 2021 mendatang.

Penulis: Muhammad Tabri | Editor: Edi Nugroho
Banjarmasinpost.co.id/MuhammadTabri
Pemilih memasukkan kertas suara pada Pilkades di TPS 1 Desa Penghulu, Kecamatan Marabahan, Kabupaten Barito Kuala, Sabtu (29/5/2021). 

Editor: Edi Nugroho

BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Sebanyak 163 Kepala Desa terpilih pada Pilkades serentak 2021 Barito Kuala akan dilantik pada 29 Juni 2021 mendatang.

Hal ini diungkapkan Mochammad aziz, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Batola, pelantikan akan dipimpin Bupati Hj Noormiliyani, di Gedung Serbaguna, Marabahan.

"Insyallah tanggal 29 Juni acara penutup rangkaian Pilkades tahun ini, yaitu pelantikan secara serempak," ucap Aziz Minggu (20/6/2021).

Sebelumnya, rangkaian Pilkades dilaksanakan di 17 kecamatan dengan melibatkan 163 desa dan dihelat sebanyak empat gelombang.

Baca juga: Dinas PMD Kabupaten Balangan Siapkan Pilkades Serentak di Tengah Keterbatasan Anggaran

Baca juga: Pilkades Serentak Batola Usai, 11 Perempuan Raih Suara Terbanyak

Baca juga: Jika Politik Uang Terbukti di Pilkades Jelapat 2 Kabupaten Batola, Begini Prosesnya

Dari ratusan desa tersebut, 42 di antaranya digelar dengan teknis Evoting dan sisanya melalui teknis pencoblosan seperti biasa.

Adapun pelaksanaan pada empat gelombang tersebut berlangsung pada 22, 25, 29 Mei dan 2 Juni 2021.

Dari 163 yang akan dilantik, terdapat 11 orang di antaranya kades perempuan. Mereka mengungguli suara sejumlah Cakades lainnya saat pemilihan di desa masing-masing.

Mereka masing-masing Hj Norliani, dari Desa Tabunganen Muara Kecamatan Tabunganen, Purnamawati dari Desa Tamban Raya Kecamatan Mekarsari, Mardina dari Desa Sepakat Bersama dan Noorjanah dari Desa Patih Muhur Lama Kecamatan Anjir Muara.

Selanjutnya, Cahyo Utami Ningsih dari Desa Karang Dukuh Kecamatan Belawang, Elly Rahmah dari Desa Belandean dan Syarifah Syaufiah dari Desa Pulau Sewangi Kecamatan Alalak, Hj Siti Khadijah dari Desa Sungai Raya Kecamatan Cerbon, Hamidah dari Desa Karya Makmur dan Hj Yuliana dari Desa Tabukan Raya Kecamatan Tabukan, serta Rasidah dari Desa Balukung Kecamatan Bakumpai. (Banjarmasinpost.co.id/MuhammadTabri)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved