Khasiat Madu
Madu Bisa Bikin Langsing Bila Dikonsumsi Begini, Simak Cara dan Tips Makan Madu
Bagi anda yang tertarik menjadi langsing dengan mengonsumsi madu, berikut ini ulasannya. Simak juga cara menyimpan madu yang benar
Penulis: Mariana | Editor: Anjar Wulandari
BANJARMASINPOST.CO.ID - Madu murni ternyata memilki khasiat dapat menurunkan berat badan alias bikin badan langsing.
Kandungan madu yang baik bagi tubuh dipercaya dapat membuat tubuh langsing apabila dikonsumsi secara tepat.
Bagi anda yang tertarik menjadi langsing dengan mengonsumsi madu, berikut ini ulasannya.
Diketahui, selama ini madu dipercaya memiliki nutrisi yang bermanfaat bagi kesehatan
Kandungannya yang kaya nutrisi membuat madu memiliki berbagai manfaat kesehatan.
Madu juga dianggap sebagai salah satu bahan terbaik untuk menurunkan berat badan, karena madu dapat membantu mengurangi dan membakar lemak tanpa efek samping.
Baca juga: Cara Paling Mudah Membedakan Madu Asli dengan Madu Palsu, Mulai dari Bau Hingga Harga Murah
Baca juga: Khasiat Madu Bila Dikonsumsi Rutin, Bikin Nyenyak Tidur dan Nikmat Jadi Campuran Minuman
Baca juga: Manfaat Bawang Putih Sebagai Antibiotik alami Hingga Mengurangi Darah Mimisan, Lakukan Hal Berikut
Madu mempunyai jenis yang beragam, kesemua jenis memiliki khasiat yang baik bagi tubuh.
Di antaranya ada jenis madu hutan. Kandungan madu hitam diyakini baik bagi kesehatan, sama halnya dengan madu jenis lainnya.
Dibandingkan madu-madu pada umumnya, madu hitam memilki rasa yang pahit.
Meski pahit, khasiat madu hitam cukup banyak bagi tubuh manusia.
Manfaat madu hitam disebut begitu melimpah karena diambil dari sari pohon mahogani yang mengandung substansi alkaloid tinggi.
Kandungan madu hitam membuat rasanya lebih pahit ketimbang madu biasa.
Namun di sisi lain, kandungan ini membuat manfaat madu pahit untuk kesehatan sangat baik.
*Madu dan penurunan berat badan
Berdasarkan National Honey Board, madu bebas dari lemak, kolesterol, dan sodium, menjadikannya makanan penurun berat badan yang cocok diaplikasikan dalam beberapa cara.
