Berita Tabalong
Disiplinkan Prokes Covid-19, Personel Polres Tabalong Lakukan Edukasi dan Bagikan Masker
personel sat samapta Polres Tabalong turun ke beberapa lokasi melakukan edukasi pendisiplinan dan membagikan masker
Penulis: Dony Usman | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG-Melandainya angka penularan Covid-19 di Kabupaten Tabalong tak membuat pendisiplinan penerapan protokol kesehatan (prokes) ikut mengendor.
Seperti yang dilakukan Polres Tabalong melalui personel sat samapta yang turun ke beberapa lokasi, Minggu (17/10/2021).
Mereka menyasar beberapa titik wilayah di kecamatan Murung Pudak, di antaranya gelanggag renang Sarabakawa, jalan Permata I, Kantor cabang Adira dan juga Pasar Flambon.
Lokasi-lokasi tersebut menjadi tujuan dalam pelaksanaan kegiatan Patroli Harkamtibmas dan kegiatan rutin yang tingkatkan (KRYD).
Baca juga: Ratusan Pelajar Jadi Sasaran Vaksinasi Covid-19 Polres Tabalong
Baca juga: Program Polwan Bersepeda Polres Tabalong, Susuri Jalan Ingatkan Disiplin Prokes Covid-19
Dalam patroli ini diisi dialogis, edukasi , disiplin prokes Covid-19,dan pembagian masker ke beberapa warga.
Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, melalui Kasihumas Polres Tabalong, Iptu Mujiono, membenarkan, kegiatan terkait disiplin prokes hingga saat ini terus dilakukan.
"Ini agar masyarakat terus bisa disiplin dalam menerapan prokes," katanya.
Selain rutin lakukan pengawasan penerapan prokes di masyarakat, tambahnya, Polres Tabalong juga ikut menggencarkan vaksinasi bagi masyarakat.
Baca juga: Tujuh Personel Polres Tabalong Terima Penghargaan, Tiga Diantaranya Bhabinkamtibmas Desa Terpencil
Ini agar capaian vaksinasi bisa meningkat dengan cepat sehingga pembentukan herd immunity di Kabupaten Tabalong juga bisa segera bisa diwujudkan.
Dengan apa yang dilakukan ini diharapkan bisa mendukung percepatan penanggulan penyebaran Covid-19 di Tabalong. (banjarmasinpost.co.id/dony usman)
