Rakat Mufakat
Buat Masterplan, RSUD Brigjen H Hasan Basry di Kota Kandangan Menuju Tipe A
Bupati H Achmad Fikry hadiri acara ekspos rencana pengembangan RSUD Brigjen H Hasan Basry di Kota Kandangan, Kabupaten HSS, Provinsi Kalsel.
Penulis: Eka Pertiwi | Editor: Alpri Widianjono
DISKOMINFO KABUPATEN HULU SUNGAI SELATAN
Bupati H Achmad Fikry beri sambutan sekaligus arahan pada acara Ekspos Masterplan Pengembangan RSUD Brigjen H Hasan Basry di Kota Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Kalimantan Selatan, Rabu (29/12/2021).
"Nanti akan sangat menyulitkan kami di tahap-tahap berikutnya. Kelemahan kami kadang disana punya masterplan disaat operasional tidak dipatuhi lagi," katanya.
Dijelaskannya, pembangunan ini juga sesuai dengan kemampuan daerah. Sehingga secara terukur, pada 2029 sudah bisa mempersembahkan rumah sakit yang tipe A dan Pendidikan yang berbasis syariah.
Pembangunan ini rencananya dimulai 2022. Kalau dana di APBD belum teranggarkan, pihaknya akan mencari sumber-sumber lain dari kementerian dan lain-lain. (AOL/*)
