Kabar DPRD Tanah Laut
Tiga Jam Bahas Masalah Solar Subsidi di Tabanio, DPRD Kabupaten Tala Bikin Rekomendasi Ini
Pimpinan dan anggota DPRD Kabupaten Tala selama 3 jam cari solusi soal distribusi solar subsidi nelayan Tabanio dan akan beri rekomendasi ke Bupati.
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Alpri Widianjono
Sedangkan pembekuan sementara, dapat dilakukan jika ada surat rekomendasi dari kepala daerah.
Hal tersebut cukup melegakan Nelayan Tabanio.
"Alhamdulillah, artinya ada lampu hijau dari Pertamina. Secepatnya kami dari DPRD Tanahlaut akan menandatangani rekomendasi kepada Bupati Tala untuk selanjutnya agar segera ditindaklanjuti ke Pertamina," cetus Muslimin.
Penegasan politisi PDI-P Tala itu pun spontan mendapat aplaus kalangan Nelayan Tabanio.
Suasana yang sebelumnya sempat memanas, akhirnya menjadi dingin dan forum pertemuan tersebut berakhir dengan senyum dan saling berjabat tangan penuh keakraban.
Kepada wartawan, Muslimin berharap setelah pihaknya melayangkan rekomendasi, Bupati secepatnya menindaklanjuti ke PT Pertamina.
"Rekomendasi itu berisi poin-poin penting pertemuan hari ini. Kami harapkan cepat ada keputusan agar masalah ini tak berlarut-larut, segera terselesaikan," pungkasnya. (AOL/*)
