Breaking News

Wabah Corona

Update Sebaran Kasus Baru Covid-19 Hari Ini 29 Juli 2022, Sehari Bertambah 5.831

Update kasus baru Covid-19 hari ini Jumat 29 Juli 2022. DKI Jakarta dan Jawa Barat masih teratas penambahan kasus baru Covid-19.

Editor: M.Risman Noor
banjarmasinpost.co.id/frans
Warga sedang mendapatkan pelayanan vaksinasi oleh petugas Dinkes Banjarmasin. Hari ini kasus baru Covid-19 di Indonesia bertambah mencapai 5.831. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Update kasus baru Covid-19 hari ini Jumat 29 Juli 2022. DKI Jakarta dan Jawa Barat masih teratas penambahan kasus baru Covid-19.

Untuk DKI Jakarta hari ini penambahan mencapai 2.987 kasus.

Sedangkan Jawa Barat, kasus baru Covid-19 hari ini sebanyak 1.095 kasus.

Namun ada juga 3 provinsi yang mencatatkan 0 kasus dalam 24 jam terakhir.

Total hari ini, terdapat 5.831 tambahan kasus baru virus Corona yang tersebar di berbagai wilayah Indonesia, termasuk di DKI Jakarta dan Jawa Barat.

Baca juga: HEBOH BANGET - Viral Kisah Cinta Lokasi Penyewa dan Ibu Kos,  3 Bulan Ngekos Langsung Nikah

Baca juga: Gudang Bangkai Pesawat di Bogor Disegel Satpol PP, Truk Pengangkut Sempat Viral

Sehingga, total kasus terkonfirmasi Covid-19 mencapai 6.197.495 hingga Jumat.

Berdasarkan data dari Satgas Covid-19, Jumat (29/7/2022), Provinsi DKI Jakarta menjadi wilayah penyumbang kasus baru terbanyak, yakni 2.987 kasus.

Disusul Provinsi Jawa Barat yang kasus Covid-19 bertambah 1.095 orang.

Sementara itu, sebanyak tiga provinsi tidak ada tambahan kasus baru atau nol kasus baru.

Rincian Data Sebaran Jumlah Konfirmasi Covid-19 di Indonesia

Berikut ini rincian data sebaran kasus baru konfirmasi positif Covid-19 berdasarkan data Kemenkes, Jumat (29/7/2022):

DKI Jakarta 2.987 kasus

Jawa Barat 1.095 kasus

Banten 717 kasus

Jawa Timur 324 kasus

Suasana vaksinasi Covid-19 di Pondok Pesantren Minhajul Abidin Desa Telaga Bidadari, Kecamatan Sungai Raya, kerja sama Badan Intelijen Negara Daerah Kalimantan Selatan (Binda Kalsel) dan Dinas Kesehatan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Selasa (5/7/2022).
Suasana vaksinasi Covid-19 di Pondok Pesantren Minhajul Abidin Desa Telaga Bidadari, Kecamatan Sungai Raya, kerja sama Badan Intelijen Negara Daerah Kalimantan Selatan (Binda Kalsel) dan Dinas Kesehatan Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Selasa (5/7/2022). (BANJARMASINPOST.CO.ID/EKA PERTIWI)
Sumber: Tribunnews
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved