Berita Kotabaru

Kotabaru Berpeluang Wakili Kalsel Seleksi Pemuda Pelopor Tingkat Nasional, Kadisparpora Janji Kawal

Anggi Pradana Irfansyah, asal Kotabaru diharapkan bisa lolos mengikuti seleksi di tingkat nasional untuk perwakilan Kalsel.

Penulis: Herliansyah | Editor: M.Risman Noor
Helriansyah
Kegiatan pencarian fakta di Operation Room Pemkab Kotabaru untuk persiapan seleksi pemuda pelopor tingkat nasional. 

 BANJARMASINPOST.CO.ID,KOTABARU - Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Kadisparpora) Kotabaru Risa Ahyani berharap Anggi Pradana Irfansyah, asal Kotabaru bisa lolos mengikuti seleksi di tingkat nasional untuk perwakilan Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Menurut Risa, Anggi yang sebelumnya meraih juara pertama seleksi Pemuda Pelopor Bidang Agama, Sosial dan Budaya di tingkat Provinsi Kalsel pada Juli 2022 lalu.

Saat ini dilakukan Tracking Fac atau pencarian fakta salah satu agenda nasional untuk penilaian Pemuda Pelopor. "Alhamdulillah putra dari Kotabaru Anggi Pradana Irfansyah, diseleksi Provinsi berhasil masuk juara terbaik," jelas Risa, Rabu (24/8/2022).

Oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalsel, mengirimkan Anggi Pradana Irfansyah mewakili Kalsel sebagai peserta Pemuda Pelopor di tingkat nasional.

"Dan, hari ini kawan-kawan dari Kementerian Pemuda dan Olahraga RI melakukan pencarian fakta terhadap kebenaran dari apa yang sudah disampaikan oleh kita kepada tim seleksi di Pemerintah Pusat," katanya.

Baca juga: NEWS UPDATE : Besarnya Kekuasaan Ferdy Sambo saat Jabat Kadiv Propam, Susno Duadji Bicara

Baca juga: Kepergok Menambang Batubara Manual Ilegal di Tapin, 4 Pria Diamankan Dit Pamobvit Polda Kalsel

Dengan harapan, Anggi Pradana Irfansyah dapat mewakili kepeloporan pemuda yang ada di Kabupaten Kotabaru.

Sementara itu, pihak dari Kementerian Pemuda dan Olahraga Sopti Popiyanti mengatakan, setiap Provinsi mengadakan seleksi Pemuda Pelopor Nasional.

"Anggi, dapat jadi utusan dari Kotabaru yaitu mengikuti seleksi di tingkar Provinsi dan dinyatakan bisa mengikuti fact finding (tinjau lapangan) yaitu bidang agama, sosial budaya," lanjut Sopti.

"Kami mengadakan fact finding tadi di ruangan (Operation Room) mendengar paparan mas Anggi," sambungnya.

Mudah-mudahan dari paparan yang kami dengar dan dari fakta di lapangan kami peroleh, Anggi bisa ikut kepenjurian nasional yang akan diadakan akhir September 2022.

Hasil fact finding akan diangkat ke rapat pleno dan diputuskan siapa yang akan dipanggil untuk ikut penjurian nasional.

"Kalau dia (Anggi) terpanggil ya. Jadi sekarang masih calon Pemuda Pelopor," jelasnya.

Pemerintah Kabupaten Kotabaru dan Provinsi Kalimantan Selatan selalu mengawal sepanjang persiapan mengikuti seleksi tersebut. (Banjarmasinpost.co.id/helriansyah)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved