Timnas Indonesia

Rangking FIFA Terbaru, Posisi Timnas Indonesia di Bawah Malaysia, Selisih 58 Tingkat dari Vietnam

Berikut ini adalah update rangking atau peringkat FIFA terbaru di Bulan Agustus 2022 dimana posisi Timnas Indonesia masih di bawah Vietnam & Malaysia

Editor: Rahmadhani
PSSI.Org
Timnas Indonesia sukses mengalahkan Kuwait di ajang Kualifikasi Piala Asia 2023 Grup A 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Berikut ini adalah update rangking atau peringkat FIFA terbaru di Bulan Agustus 2022 dimana posisi Timnas Indonesia masih di bawah Vietnam hingga Malaysia.

Federasi Sepak Bola Dunia (FIFA) sempat membuat bingung dengan saat pengumuman peringkat FIFA timnas Vietnam per Agustus 2022.

FIFA mengumumkan update peringkat secara resmi pada 25 Agustus 2022.

BolaSport.com melansir dari TheThao 247, pada awalnya situs FIFA mengurangi 3,17 poin dari timnas Vietnam yang menyebabkan turun satu peringkat.

Akan tetapi, hanya beberapa menit kemudian, FIFA mengoreksi informasi tersebut.

Setelah diperbaiki, timnas Vietnam masih memegang posisi ke-97 rangking FIFA dengan 1218,84 poin.

Baca juga: Annese Mau Jadi Pelatih Baru PSIS? Beri Isyarat saat Eks Persis & Persib Juga Mencuat

Baca juga: Jadwal Jam Tayang Siaran Liga 1 Live Indosiar: PSS vs Persebaya, Arema vs Persija, PSM vs Persib dll

Dengan menempati posisi ke-97, timnas Vietnam masih bertahan menjadi nomor satu di Asia Tenggara.

Setelah itu disusul Thailand pada peringkat ke-111 dengan 1170,69 poin.

Filipina berada pada peringkat 134 dengan 1115,13 poin.

Malaysia di peringkat 148 dengan 1057,59 poin.

Sementara itu, posisi timnas Indonesia bagaikan langit dan bumi dengan Vietnam.

Timnas Indonesia berada di posisi ke-155 rangking FIFA dengan 1019,19 poin.

Selisih peringkat Vietnam dengan timnas Indonesia adalah 58 tingkat.

Sementara itu pada September, timnas Vietnam akan menghadapi FIFA Matchday.

Pelatih timnas Vietnam, Park Hang-seo kemungkinan akan memanggil 27 pemain.

Pelatih Timnas Shin Tae-yong memimpin latihan timnya
Pelatih Timnas Shin Tae-yong memimpin latihan timnya (Kompas.com)
Sumber: BolaSport.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved