Mahasiswa UI Dibunuh Senior

Geger Mahasiswa UI Ditemukan Tewas di Kamar Kos, Ada Luka Tusukan dan Jasad Terbungkus Plastik

Satu mahasiswa Universitas Indonesia (UI) ditemukan tewas di kamar kos di Beli Kota Depok, piolisi sebut korban dibunuh

|
Editor: Irfani Rahman
(SHUTTERSTOCK/Prath)
Ilustrasi Police Line. Heboh penemuan jasad jenazah mahasiswa UI di kolong tempat tidur di kamar kosnya di Depok, polisi sebut korban dibunuh 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Heboh penemuan mayat mahasiswa Universitas Indonesia (UI) berinsial MNZ (19)  di kamar kosnya di Beji, Kota Depok pada Jumat (4/8/2023) pukul 10.00 WIB.

Adapun pelaku pembunuhan terhadap Mahasiswa UI ini telah diamankan petugas.

Saat ditemukan kondisi korban terbungkus plastik berwarna hitam.

Dan di tubuh Mahasiswa UI ini ditemukan luka-luka diduga bekas tusukan pelaku.

Penyidik pun masih mendalami motif pelaku menghabisi nyawa mahasiswa UI ini.

Dikutip dari Tribun Jakarta, jasad MNZ ditemukan dalam keadaan terbungkus plastik hitam dua lapis dan berada di kolong kasur.

Baca juga: Ponpes Al-Zaytun Digeledah Penyidik Bareskrim Polri, Cari Bukti Untuk Lengkapi Berkas Panji Gumilang

Baca juga: Densus 88 Sergap 5 Teroris di Jawa Tengah, Satu Wanita dan Incar Polresta Solo

Wakasat Reskrim Polres Metro Depok, AKP Nirwan Pohan mengungkapkan pelaku yang merupakan senior korban berinisial AAB (23) telah melakukan pembunuhan terhadap MNZ pada Rabu (2/8/2023).

"Kejadiannya hari Rabu, sekitar Magrib. Jadi korban ini adik kelas satu jurusan di Fakultas Ilmu Budaya Jurusan Sastra Rusia, korban adik kelas pelaku dan memang berteman saling mengenal," ujarnya pada Jumat (4/8/2023).

Nirwan juga mengungkapkan penemuan jasad MNZ berawal dari sejumlah rekan korban yang tidak bisa menghubungi yang bersangkutan.

Dirinya mengatakan korban memiliki tugas untuk membimbing mahasiswa baru UI.

Alhasil, sambung Nirwan, keluarga korban pun mendatangi kamar kos untuk mengetahui keadaan MNZ.

"Karena memang korban habis pulang (balik) dari kampung, mahasiswa UI dia. Dia dapat tugas untuk membimbing mahasiswa baru," kata Nirwan di Polres Metro Depok, Pancoran Mas, Jumat (4/8/2023).

"Mungkin (korban) tidak bisa dihubungi akhirnya ada keluarganya di sini mendatangi kosannya," timpalnya lagi.

Sesampainya di kos korban, keluarga pun menyebut kondisi pintu dalam keadaan terkunci sehingga harus dipaksa untuk didobrak.

"Digedor enggak bisa, pintu dikunci. Penjaga kosan membuka, akhirnya ditemukan (dalam keadaan tak bernyawa terbungkus plastik)," papar Nirwan.

Sumber: Tribunnews
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved