Berita Banjarmasin
Pengamat Lingkungan Sarankan Bikin Area Tangkapan Eceng Gondok di Hulu
Keberadaan ilung atau eceng gondok di lahan basah akan jadi masalah jika tumbuhan ini hanyut terbawa air pasang surut.
Penulis: Rifki Soelaiman | Editor: Budi Arif Rahman Hakim
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Keberadaan ilung atau eceng gondok di lahan basah akan jadi masalah jika tumbuhan ini hanyut terbawa air pasang surut.
Eceng gondok dengan jumlah yang sangat banyak bisa menutupi permukaan sungai. Pada musim air pasang, eceng gondok sering hanyut di Sungai Martapura.
Kejadian ini terjadi lagi di Sungai Martapura pada tahun ini dengan jumlah yang sangat banyak.
Menurut Pengamat Lingkungan, Dr Eng Akbar Rahman ST MT, kondisi ini seharusnya dapat diantisipasi dengan menahan eceng gondok yang hanyut di daerah hulu, sehingga tidak sampai masuk ke wilayah Kota Banjarmasin dengan membuat area tangkapan yang cukup untuk menampung eceng gondok.
Dan eceng gondok yang ditahan di area hulu langsung diangkut. Penanganan ini bisa dilakukan dengan kolaborasi antara Pemko Banjarmasin dan Pemkab Banjar sebagai pemilik lahan yang ditumbuhi ilung.
Peran masyarakat tepi sungai juga sangat dibutuhkan untuk menjadi relawan membersihkan eceng gondok ini yang hanyut di sungai dan menghampiran sekitar permukimannya.
Jika ini dibiarkan, maka akan menggangu kebersihan dan aktivitas di sungai. Apalagi eceng gondok juga dapat menjadi bahan organik yang dapat mengendap ke dasar sungai, sehingga dapat meningkatkan pendangkalan badan sungai.
Eceng gondok adalah tumbuhan endemik di lahan basah. Kita semestinya dapat memanfaatkannya sebagai bahan kerajinan tangan atau bahan kompos sebagai pupuk organik. Inovasi ini harus bisa dikembangkan sebagai sumber potensi.
Kerajinan tangan ini bisa dibuat berbagai macam seperti tas, dompet, keranjang hingga hiasan dinding, aksesoris dan cenderamata.
eceng gondok
Sungai Martapura Banjarmasin
Pemko Banjarmasin
Dinas PUPR Banjarmasin
DLH Banjarmasin
Dinas PUPR Kalsel
Balai Wilayah Sungai Kalimantan
| Murid SD Kristen Kanaan Antusias Belajar Jurnalistik, Pelajari Tugas Wartawan hingga Baca Berita |
|
|---|
| Dua Remaja Melapor Dikeroyok Pria Berseragam Polisi di Martapura, Korban Mengalami Luka dan Trauma |
|
|---|
| Minta Maaf ke Masyarakat Banjar, Kasus Dugaan Penyebaran Konten Kebencian Berakhir Damai |
|
|---|
| Viral Video Ada Tikus Dalam Makanan, Pemilik Rumah Makan Padang di Banjarmasin Lapor ke Polisi |
|
|---|
| 20 Stand UMKM Meriahkan Youthfest 2025, Berlangsung 5 Hari di Lapangan Kamboja Banjarmasin |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.