Kriminalitas Nasional
Terungkap Misteri Tewasnya Bos Doorsmeer Mobil di Sumut, Dianiaya 6 Karyawan Karena Ini
Polisi akhirnya menangkap pelaku pembunuhan Bos Doorsmeer Mobil di Kecamatan Sunggal Deliserdang, Sumatera Utara, ini motifnya
BANJARMASINPOST.CO.ID - Pelaku pembunuhan M (54) Bos Doorsmeer Mobil di Kecamatan Sunggal Deliserdang, Sumatera Utara akhirnya ditangkap aparat kepolisian.
Mengejutkan ternyata para pelaku berjumlah 6 orang ini adalah karyawan korban.
Lima pelaku sendiri telah ditangkap petugas dan satu masih dalam pengejaran petugas.
Diketahui para pelaku bahkan tinggal di dalam ruko doorsmeer mobil milik korban.
Dari lima pelaku ditangkap petugas, ternyata wmpat di antaranya masih di bawah umur.
Hal tersebut disampaikan Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy Jhon Sahala Marbun.
Baca juga: Jadwal Acara TV Jumat 29 Desember 2023, Ada Film Gundala di SCTV dan Misteri Dunia di Trans 7
Baca juga: Update Kebakaran di Sungai Baru Banjarmasin, Tiga Toko Sparepart Hangus Terbakar
Untuk para pelaku yang masih di bawah umur, menurutnya, akan diterapkan sistem peradilan anak.
Pelaku yang telah ditangkap yakni MAA (17), MR (16), KZ (23), AS (17), dan NH (15).
Sementara, satu pelaku yang masuk daftar pencarian orang (DPO) berinisial F (16).
Kombes Pol Teddy menyatakan kelima pelaku ditangkap di tempat dan waktu yang berbeda.
Diketahui, korban yang berinisial M (54) dibunuh di rumahnya yang juga lokasi usaha doorsmeer mobil pada Senin (25/12/2023) sekitar pukul 19.30 WIB.
Pelaku AS merupakan otak pembunuhan dan telah membuat rencana sejak Minggu (24/12/2023).
"Para pelaku ini mengatur perannya masing-masing. Otak pelaku nya yakni AS, dia yang mengajak kelima pelaku lainnya untuk membunuh korban," paparnya, Kamis (28/12/2023), dikutip dari TribunMedan.com.
Kemudian pelaku MAA memegang tubuh korban agar tidak melawan dan mendorongnya hingga terjatuh.
Korban yang terjatuh dipukul berulang kali oleh KZ menggunakan besi.
pembunuhan
Bos Doorsmeer Mobil
Kecamatan Sunggal Deliserdang
Sumatera Utara
pembunuhan bos doorsmeer mobil
Banjarmasinpost.co.id
| Disergap Tim Gabungan di Jakarta, Lima Buronan Paling Dicari di Sri Langka Tak Berkutik |
|
|---|
| Satgas Pangan Kembali Tetapkan 3 Tersangka Beras Oplosan |
|
|---|
| Terkuak Motif Ayah dan Anak di Medan Tusuk Pemuda dengan Obeng hingga Tewas, Dendam & Emosi Pelaku |
|
|---|
| Polisi Bongkar Motif Pembunuhan Notaris di Bogor, Total Enam Orang Diringkus |
|
|---|
| Tawuran Bersenjata Tajam Dua Kelompok Gangster di Semarang, Satu Remaja Tewas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.