Pemilu 2024
Real Count Sementara Pileg DPR di Kalsel, Caleg PAN Ini Unggul di Dapil II, Golkar di Dapil I
Perolehan suara mantan anggota Polri, Endang Agustina di Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR RI 2024 dapil Kalsel II terus melesat hingga 33,6 ribu
Penulis: Muhammad Syaiful Riki | Editor: Hari Widodo
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Perolehan suara mantan anggota Polri, Endang Agustina di Pemilihan Legislatif (Pileg) DPR RI 2024 dapil Kalimantan Selatan II terus melesat.
Hasil real count KPU hingga Sabtu (17/2/2024) pukul 18.30, calon legislatif Partai Amanat Nasional sekaligus pendatang baru itu memperoleh 33.666 suara.
Angka itu jauh melampaui pesaing lain di dapil Kalsel II seperti Mariana, Syafruddin H Maming, dan Hasnuryadi Sulaiman.
Mariana dari Partai Gerindra memperoleh 13.416 suara, Syafruddin H Maming dari PDI Perjuangan mengumpulkan 12.142 suara, dan Hasnuryadi Sulaiman dari Golkar sebanyak 14.169 suara.
Baca juga: Anies-Cak Imin Unggul 73 Persen di Mesir Namun Berbeda dengan Hasil Sirekap, KPU Akui Ada Kesalahan
Baca juga: Gaji dan Motivasi Kunto Aji Jadi Anggota Linmas di TPS, Beli Seragam di Toko Online
Sementara, dua purnawirawan jenderal Polri sekaligus mantan Kapolda Kalsel yakni Rikwanto dan Machfud Arifin masih mentok di bawah angka 10 ribu.
Rikwanto dari Golkar masih mengumpulkan 8.688 suara, sedangkan Machfud Arifin caleg NasDem sementara memperoleh 7.582 suara.
Bergeser ke dapil Kalsel I, Bambang Heri Purnama alias BHP mendominasi. Caleg Partai Golkar itu memperoleh 42.370 suara.
BHP unggul atas caleg Partai Golkar lain di dapil Kalsel I yakni Sandi Fitrian Noor. Putra Gubernur Kalsel Sahbirin Noor sementara memperoleh 34.819 suara.
Baca juga: Rekapitulasi di Banjarmasin Utara, Banyak Suara Sirekap Tak Sesuai dengan Form C Hasil
Perolehan suara petahana Habib Aboe Bakar Al Habsyi tidak jauh berbeda. Caleg Partai Keadilan Sejahtera itu memperoleh 36.072 suara.
Ada pula nama Rifqinizamy Karsayuda dari Partai NasDem yang membuntuti dengan 31.635 suara.
Perolehan itu didapat dari jumlah suara yang masuk hingga pukul 19.00 ada 3.426 TPS atau sebanyak 45,73 persen.
(Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Syaiful Riki)
| Dinilai Langgar Kode Etik, DKPP Jatuhkan Sanksi Peringatan Keras ke Tiga Komisioner Bawaslu Kalsel |
|
|---|
| Gugatan Ditolak MK, Begini Respons Sekretaris DPD PDIP KalselĀ |
|
|---|
| MK Tolak Gugatan PDIP dan Demokrat Soal Pemilu di Kalsel, Sudian dan Khairul Tetap ke Senayan |
|
|---|
| Pasca Putusan MK, Begini Strategi Divisi Teknis Penyelenggara KPU Batola Tatap Pilkada Serentak |
|
|---|
| Ini Komposisi Anggota DPR RI 2024-2029 dari Kalsel Pascaputusan MK atas Gugatan PDIP dan Demokrat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.