Berita Tanahlaut
Mengejutkan, Pohon Berusia Seratus Tahun Lebih Ditemukan di Tanahlaut, Begini Penampakannya
sebuh pohon tua berusia ratusan tahun jenis Belangeran (shorea balangeran) ditemukan di areal perusahaan di Kabupaten Tanahlaut
Penulis: BL Roynalendra N | Editor: Irfani Rahman
Sebagai informasi, shorea balangeran merupakan spesies pohon dari famili dipterocarpaceae. Shorea balangeran tersebar mulai dari Bangka Belitung, Kalimantan Barat, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Tengah.
Balangeran dapat tumbuh mencapai 20-25 meter dengan tinggi batang bebas cabang mencapai 15 meter.
Kayu dari pohon ini tergolong kelas kuat II dengan berat jenis 0,86 sehingga sangat cocok untuk kegunaan bahan bangunan.
Hasil beberapa penelitian menunjukkan senyawa fitokimia pada kulit kayu shorea balangeran berfungsi sebagai antioksidan. Pohon ini termasuk jenis meranti merah.
Penduduk lokal di negeri ini menyebutnya kayu balangeran, blangir, kahoi, atau kawi.
Klasifikasi balangeran (shorea balangeran):
Divisi : Spermatophyta
Kelas : Dicotyledoneae
Ordo : Theales
Famili : Dipterocarpaceae
Genus : Shorea
Species : Shorea balangeran
(banjarmasinpost.co.id/roy)
| Peringatan Sumpah Pemuda, Bupati Tala Minta Hindari Disinformasi dan Hal yang Bersifat Provokatif |
|
|---|
| Atlet Tanahlaut Tersanjung Disambangi Bupati, Langsung Kalungkan Medali Pada Para Pemenang |
|
|---|
| Atlet Judo dan Panahan Tanahlaut Kembali Borong Medali di Porprov XII Kalsel, Berikut Daftarnya |
|
|---|
| Perenang Muda Tala Ini Raup Dua Emas Sekaligus, Kontingen Tala Sementara Tetap Unggul dengan 20 Emas |
|
|---|
| Innalillahi, Mantan Sekda Tanahlaut Dahnial Kifli Berpulang di Malang, Dikebumikan di Pelaihari |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.