Barito Putera Wasaka

PSIS Semarang Pernah Permalukan Barito Putera di Stadion Sultan Agung Bantul, Apakah Bakal Terulang?

Barito Putera akan menjamu PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2023-2024, Jumat malam (29/3/2024) di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta

bola.com
SELEBRASI - Penyerang PSIS Semarang, Jonathan Cantillana melakukan selebrasi usai cetak gol ke gawang Barito Putera pada pekan ke-8 Liga 1 2021-2022, di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Rabu malam (20/10/2021). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - PS Barito Putera akan menjamu PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 Indonesia 2023-2024, Jumat malam (29/3/2024) di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.


Secara peringkat di klasemen sementara hingga pekan ke-29, Barito berada di posisi kesembilan dengan 40 poin. Sedangkan tim tamu ranking kelima dengan 46 angka.


Meski masih sama-sama berpeluang menembus empat besar untuk bersaing pada babak Champions Series memperebutkan gelar juara, namun kans PSIS lebih besar.


Mereka hanya selisih tiga angka dengan Bali United di peringkat ketiga dan cuma kalah produktivitas gol lawan Madura United di posisi keempat.


Karena faktor itu, Barito meski mewaspadai fighting spirit Mahesa Jenar.


Berdasar catatan pertemuan pada enam laga terakhir, kedua tim sama-sama membukukan tiga kemenangan.


Di putaran pertama kompetisi musim ini, PSIS menang tipis 1-0. Gol tunggal
di Stadion Jatidiri Semarang, Jumat (22/9/2023) itu dicetak Carlos Fortes menit ke-75.


Gol semata wayang penyerang asal Portugal yang sekarang membela klub Al Dhafra FC di United Emirate Arab (UEA) itu, menyiratkan ketatnya pertandingan.


Bahkan, pada lima perjumpaan sebelumnya hanya tiga penggawa PSIS yang berhasil mencetak gol ke gawang Laskar Antasari.


Pada 6 Desember 2022, tuan rumah PSIS tertinggal lebih dulu lewat gol Rafael Silva menit ke-15'. Namun gol dari Jonathan Cantillana menit ke-27 dan Wawan Febrianto menit ke-30 menyamakan kedudukan kemudian membalikkan keadaan.


Saat ini Cantillana tak lagi berkostum PSIS. Begitu pula Wawan yang berseragam Malut United.


Sebelumnya pada 10 Februari 2022 di Stadion Demang Lehman, Martapura, Barito menang 2-1 lewat gol yang dicetak Renan Alves menit ke-10 dan Luthfi Kamal 29.


Sedangkan gol balasan PSIS diciptakan Eka Febri Yogi Setiawan menit ke-13. Gelandang bertahan ini sedang dipinjamkan ke klub Liga 2, Persipa Pati hingga Juni 2024.


Sebelumnya lagi pada 20 Oktober 2021, PSIS bikin kejutan di markas Barito Putera. Mereka menang 1-0 lewat gol Jonathan Cantillana di menit ke-81.


Yang menarik, saat itu Barito juga berkandang sementara di Stadion Sultan Agung, Bantul, seperti saat ini.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved