Berita Kaltim
Masuk Pemukiman Penduduk, Buaya Sepanjang 1,65 Meter Dievakuasi Petugas Disdamkartan Kutim
Disdamkartan kembali mengevakuasi seekor buaya ddi Gang PDAM, Jalan Pinang Dalam, Kecamatan Sangatta Utara
BANJARMASINPOST.CO.ID, SANGATTA - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) Kabupaten Kutai Kartanegara kembali mengevakuasi seekor buaya yang memasuki kawasan pemukiman penduduk di Gang PDAM, Jalan Pinang Dalam, Kecamatan Sangatta Utara.
Sebelumnya, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Disdamkartan) telah mengevakuasi buaya sepanjang 3,9 meter di parit Kawasasan Kanal 3, Jalan A.W Syahranie, Sangatta Utara.
"Kemarin buaya yang kami evakuasi termasuk berukuran kecil, panjangnya hanya sekitar 165 centimeter alias 1,6 meter," ujar Staff Rescue Disdamkartan Kutim, Suryadi, Selasa (2/4/2024).
Lanjutnya, buaya yang berhasil dievakuasi oleh tim rescue Disdamkartan Kutai Timur juga langsung dirilis atau dilepas liarkan kembali ke habitat alamnya.
Baca juga: Nelayan Batakan Tanahlaut Ini Was-was ke Sungai, Sang Anak Nyaris Jadi Korban Terkaman Buaya
Baca juga: Buaya Kembali Muncul, Kali Ini Berkeliaran Dekat Dermaga Wisata Pantai Batakan Baru
Dimana, biasanya Disdamkartan Kutim merilis buaya di sungai yang berada di Jalan Poros Rantau Pulung.
"Dirilis disitu karena jauh dari pemukiman warga, jauh dari perkebunan dan jauh serta tidak ada aktifitas masyarakat," ucapnya.
Suryadi mengimbau kepada masyarakat agar lebih waspada, terkhusus yang berdomisili atau bertempat tinggal di dekat atau sekitaran sungai.
Baca juga: Diduga Korban Terkaman Buaya, Jasad Warga Bangkalan Melayu Kotabaru Ditemukan Sejauh 2 Kilometer
Menurutnya, sungai di Sangatta merupakan habitat asli dari buaya yang sering dievakuasinya.
"Terkadang mereka (buaya) terbawa arus sungai hingga menuju ke parit-parit atau bahkan ke pemukiman, masyarakat diimbau agar berhati-hati dan waspada," pungkasnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunKaltim.co dengan judul Disdamkartan Kutim Evakuasi Buaya 1,65 Meter di Sangatta Utara Kutim
| Gondol Motor Dinas Peternakan, Tukang Cukur di Kukar Kaltim Diringkus Polisi |
|
|---|
| Saling Serang di Depan SMPN 5 Balikpapan, 8 Remaja Diamankan Polisi |
|
|---|
| Pencarian Korban Ferry Tenggelam di Sungai Mahakam Kubar Dilanjutkan, 4 Orang Ditemukan Meninggal |
|
|---|
| 8 Buruh Hilang Saat Ponton Tenggelam di Sungai Mahakam Kubar Kaltim, Tim SAR Lakukan Pencarian |
|
|---|
| Masuk Kamar Kos Ambil Kunci Kontak, Dua Pencuri di Samarinda Beraksi Bawa Kabur Motor |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.