Barito Putera Wasaka

Suporter Barito Putera Antusias Sambut Kembalinya Murilo Mendes, Giliran Renan Alves Menghilang

Barito Putera bakal menghadapi RANS Nusantara FC pada pekan ke-31 Liga 1 Indonesia 2023-2024, Rabu malam (17/4/2024), di Stadion Sultan Agung Bantul

Instagram @psbaritoputeraofficial
KEMBALI BERLATIH - Skuat PS Barito Putera kembali berlatih di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Sabtu malam (13/4/2024). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Skuat Barito Putera tampak kembali berlatih pada Sabtu malam (13/4/2024) 


Hal ini diketahui dari postingan akun Instagram resmi klub yang bermarkas di Kota Banjarmasin, Kalimantan Selatan itu, Minggu (14/4/2024).


“Kembali ke lapangan!” tulis admin @psbaritoputeraofficial.


Selain mendapat 2.713 like hingga kemarin siang pukul 13.00 Wita, sejumlah suporter yang jadi pengikut akun tersebut menuliskan komentar bahkan unek-unek.


Ada dua pemain yang jadi sorotan netizen.


“Welcome back ?? @murilo_mendes95,” ujar akun @kukubimaaanggur.
“Lama gak liat skill Murilo nah,” kata akun @irwanmutlik1404.


Penyerang sayap asal Brasil itu cukup lama absen karena cedera. Setidaknya lima laga.


Sejauh ini, dia tampil pada 25 pertandingan Barito Putera di Liga 1 Indonesia 2023-2024 yang telah berlangsung 30 pekan.


Tercatat, pesepak bola berusia 29 tahun itu membukukan enam gol dan dua assist.


Dengan bakal kembalinya mantan pemain Timnas Brasil U17 itu, Laskar Antasari punya tambahan pilihan di lini serang, selain Gustavo Tocantins dan Eksel Runtukahu.


Pemain lain yang jadi topik suporter adalah Renan Alves. Gara-garanya dia tak terlihat pada sesi latihan yang dipimpin pelatih kepala, Rahmad Darmawan tersebut.


“kok si renan gak kelihatan dilapangan yak?” tanya akun @syxhmsmtofficial.
“Renan kdd habar,” timpal akun @muhammadjimy22.
“Renan hengkang leh,” tambah akun @23_rooman

 

“Ujar kabar burung amang renan pindah ke pangeran biru kah?” tutur akun @muhammad.hasan_syabani.


“Klo hatinya sdh kd gsn barito lg beapa jua hndk ditahani behimat himat, dah lapas aja mungkin inya hndk merasai main diclub sebelah pulang,” kata akun @adyarowman88

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved