Berita HSU
Beredar Kabar Dugaan Pungli di Seputaran Kawasan Candi Agung HSU, Petugas Telisik ke Lokasi
Polsek Amuntai Tengah langsung turunke lokasi Candi Agung Amuntai menyusul adanya kabar dugaan pungli di lokasi tersebut
Penulis: Dony Usman | Editor: Irfani Rahman
BANJARMASINPOST.CO.ID, AMUNTAI- Kabar adanya dugaan pungli di seputaran kawasan wisata Candi Agung Amuntai, Sei Malang, Kecamatan Amuntai Tengah, Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU), Kalsel, sempat beredar.
Informasi yang menyebutkan adanya dugaan pungli ini beredar lewat medsos. Dimana persoalannya menyangkut pungutan untuk parkir kendaraan.
Untuk mengetahui kebenaran Informasi ini, jajaran Polsek Amuntai Tengah menindaklanjuti dengan mendatangi lokasi dan konfirmasi ke sejumlah pihak terkait, Senin (6/5/2024) siang.
Kegiatan dipimpin langsung Kapolsek Amuntai Tengah, Ipda Rusdi dengan didampingi juga Bhabinkamtibmas Sungai Malang, Aiptu Rofik dan dihadiri Lurah Sungai Malang, Babinsa serta Ketua RT setempat.
Kapolres HSU AKBP Meilki Bharata, melalui Ps Kasi Humas Polres HSU, Ipda Aris Sufariyadi, menyampaikan, dari hasil monitoring dan wawancara langsung dengan pihak terkait, ternyata tidak ditemukan adanya praktik pungli seperti kabar beredar.
"Dari hasil monitoring dan wawancara langsung dengan pihak terkait, bahwa informasi adanya pungli yang disampaikan warga tersebut tidak benar," ujar Aris.
Baca juga: Viral Dugaan Video Syur Libatkan Pelajar Sekolah di Kota Banjarmasin, Polisi Lakukan Penelusuran
Baca juga: Sosok Wanita Berdaster Naik Mobil Lamborgini di Kandangan Kalsel, Juga Punya Rolls Royce
Dimana berdasarkan penjelasan dari pihak pengelola menyebutkan, di lokasi tersebut merupakan lahan parkir resmi yang memiliki izin dari dinas terkait.
Sehingga, penarikan biaya parkir yang dilakukan pengelola tidak dapat dikategorikan sebagai pungli seperi yang dikabarkan.
Aris juga menyebut, jajaran Polsek Amuntai Tengah melakukan monitoring ke lokasi dan konfirmasi ke pihak terkait ini, untuk merespons keluhan dan informasi dari warga masyarakat.
Selain itu juga dilakukan agar bisa menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah hukum Polsek Amuntai Tengah, Polres HSU.
(banjarmasinpost.co.id/donyusman)
dugaan pungli
Candi Agung Amuntai
Amuntai Tengah
Hulu Sungai Utara
parkir kendaraan
Polsek Amuntai Tengah
Banjarmasinpost.co.id
| Ini Kondisi Pasar Iwak Desa Pinang Habang Amuntai Tengah HSU Kalsel, Berada di Jalan Nasional |
|
|---|
| Alasan Pedagang Ikan Berjualan di Bahu Jalan Desa Pinang Habang Amuntai, Lebih Disukai Pembeli |
|
|---|
| Gunakan Bahu Jalan, Pasar Ikan Desa Pinang Habang Amuntai Bikin Jalan Macet |
|
|---|
| Tribun Lapangan Pahlawan Amuntai Bakal Diperbaiki, Sarana Olahraga Out Door Diganti |
|
|---|
| Kisah Mistis Penjaga Museum Candi Agung Amuntai HSU, Dewi Sering Hadapi Pengunjung Kesurupan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.