Berita Banjarmasin
Mini Soccer Danrem Cup 2024 Resmi Ditutup, Danrem 101/Antasari Minta PSSI Perbanyak Event Sepakbola
Turnamen mini soccer Danrem Cup 2024 U11 dan U13 resmi berakhir. Pertandingan itu ditutup langsung oleh Danrem 101/Antasari bersama jajarannya
Penulis: Rifki Soelaiman | Editor: Edi Nugroho
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Turnamen mini soccer Danrem Cup 2024 U11 dan U13 resmi berakhir. Pertandingan itu ditutup langsung oleh Danrem 101/Antasari bersama jajarannya di Lapangan Upik Minisoccer, Kota Banjarmasin pada Minggu (26/5/2024).
Untuk tim U13, Juara 1 berhasil diraih oleh tim SOBP, Juara 2 diraih Tim SSB Junior 2000, dan Juara 3 bersama diraih tim SSB Alam Hijau dan tim Reborn FC Tala.
Sementara untuk U11, Juara 1 diraih oleh tim Paser Taruna, Juara 2 diraih tim Junior 2000 Banjarmasin, dan Juara 3 bersama diraih tim HKSN Kalselpos dan tim Haus Soccer.
Danrem 101/Antasari Brigjend Ari Aryanto mengatakan pertandingan ini merupakan langkah awal untuk menghidupkan kembali olahraga sepakbola usai dini.
Baca juga: Dua Pelaku Pencuri Tiga Laptop dan Satu Notebook SMPN 16 Banjarmasin Berhasil Dibekuk Polisi
Baca juga: 870 PPS Dilantik dan Diambil Sumpah Untuk Pilkada 2024, Kabupaten Banjar Disebut Dapil Neraka
“Sepakbola pemersatu bangsa bahkan pemersatu dunia. Harapannya tentu dengan kegiatan ini bisa mengguggah kemajuan sepakbola di Indonesia khususnya di Kalsel,” ujarnya.
Di samping itu kata Ary, kegiatan tersebut diharapkan mampu menciptakan kemanunggalan TNI untuk rakyat. Sebab, selain menyiapkan generasi muda menjadi calon pemimpin bangsa, TNI juga harus bisa melahirkan calon-calon atlet yang hebat untuk Indonesia.
“Kami berharap ini bisa menjadi event tahunan. PSSI seharusnya juga bisa mengadakan event-event lain yang membuat sepakbola kita ini lebih berkembang,” lanjutnya.
Sehingga kata Ary, tak hanya sekolah sepakbola saja yang banyak, namun juga dibandingi dengan event yang banyak.
Sementara itu pelatih tim SOBP, Rony Von Carvalho mengaku sangat bangga terhadap anak didiknya yang bisa meraih juara dalam turnamen tersebut.
“Ini suatu hal yang luar biasa, dan semoga bisa menjadi motivasi bagi tim untuk menjadi lebih baik lagi,” tutur Rony.
Tim SOBP sendiri katanya sudah mempersiapkan pertandingan ini dengan berlatih secara rutin.
Turnamen Danrem Cup ini menurutnya sangat bagus untuk meningkatkan semangat para pemain sepak bola, khususnya untuk anak di usia dini.
“Kita berharap nantinya bisa lebih bagus lagi, tinggal turnamennya saja lagi yang diperbanyak,” tukasnya.
(Banjarmasinpost.co.id/rifki soelaiman)
| Terlibat Perkelahian di Kawasan Dermaga Banjar Raya, Anjas Terjun ke Sungai Barito dan Tenggelam |
|
|---|
| Update Pemuda Diduga Tenggelam di Banjaraya Banjarmasin, Keluarga Korban Minta Polisi Selidiki |
|
|---|
| Nasib Honorer di Banjarmasin Usai Gagal Diangkat PPPK, Ada Ingin Pindah Kerja hingga Tetap Coba CPNS |
|
|---|
| Kepala Disdik dan Disbudporapar Banjarmasin Dilantik, Ryan Utama dan Ibnu Sabil Beber Program |
|
|---|
| Update Pemuda Diduga Tenggelam di Dermaga Banjaraya, Basarnas Banjarmasin: Arus Sungai Cukup Kuat |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.