Tabalong Smart
Silaturahmi dengan KKT Kaltim, H Fani dan Habib Taufan Sampaikan Program Prioritas Tabalong Smart
Silaturahmi Pemkab Tabalong dengan Kerukunan Keluarga Tabalong (KKT) Kalimantan Timur, Sabtu (8/11/2025) di Hotel Grand Verona, Kota Samarinda.
Penulis: Dony Usman | Editor: M.Risman Noor
BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Suasana keakraban mewarnai silaturahmi Pemkab Tabalong dengan Kerukunan Keluarga Tabalong (KKT) Kalimantan Timur (Kaltim), Sabtu (8/11/2025) di Hotel Grand Verona, Kota Samarinda, Provinsi Kaltim.
Pada momen ini Bupati Tabalong, HM Noor Rifani harus bergabung melalui zoom karena saat bersamaan juga sedang ada kegiatan mendadak di Bogor.
Sementara, Wakil Bupati (Wabup) Tabalong Habib Muhammad Taufani Alkaf hadir langsung bersama sejumlah pejabat di lingkup Pemkab Tabalong.
Rangkaian silaturahmi dibuka dengan ditampilkannya tarian selamat datang Tari Riang Rentak Jepen Kreasi yang dibawakan siswa-siswi MTs Sulaiman Yasin Samarinda.
Pada momen silaturahmi ini digunakan Bupati H Fani dan Wabup Habib Taufan untuk menyampaikan 7 program prioritas Tabalong Smart yang telah berjalan.
"Tabalong Smart adalah Tabalong Sejahtera, Maju, Religius dan Terdepan dan di dalamnya ada tujuh program prioritas yang kami lakukan," kata H Fani.
Tujuh program prioritas tersebut, Satu Desa Satu Wifi Gratis, Satu Desa Satu Da’i, Tabalong Pasti Sehat, Mencetak 15 Ribu Tenaga Terampil, Beasiswa 1000 Sarjana.
Selanjutnya, 100 Persen Jalan dan Jembatan Kabupaten Mantap serta Kredit Permodalan Untuk UMKM & Petani Bunga 0 persen Tanpa Biaya Administrasi.
Melalui sambungan zoom, H Fani juga menjelaskan bila saat ini tujuh program prioritas tersebut sudah berjalan dan terus berproses melalui beberapa kegiatan yang dilakukan.
"Tentunya kami juga berharap dukungan dari seluruh masyarakat Tabalong yang ada di perantauan, di Samarinda dan sekitarnya," ucap H Fani.
Pada kesempatan itu, bupati juga meminta doa agar visi misi Tabalong Smart yang tentu saja semuanya untuk masyarakat bisa berjalan lancar dan terwujud.
Selain itu, juga berharap warga Tabalong yang ada di perantauan dapat memberikan masukan yang terbaik untuk pembangunan di Bumi Saraba Kawa.
Senada, Wabup Habib Taufan, juga mengharapkan visi misi Tabalong Smart dalam lima tahun ke depan bisa berjalan dengan baik dan benar-benar memberikan manfaat bagi seluruh masyarakat.
"Alhamdulillah 7 program prioritas saat ini sudah berjalan dengan baik dan mendapat respon positif dari warga Kabupaten Tabalong," kata Habib Taufan.
Terpisah, Ketua Umum Wilayah KKT Kaltim, H Hamsyi Djamhari, menyampaikan dukungan penuh terhadap 7 program prioritas Tabalong Smart.
| Bupati Tabalong HM Noor Rifani, Paparkan Inovasi Api Pandawa dan Pustaka Bisa ke Desa di IGA 2025 |
|
|---|
| Kukuhkan Forum Anak Daerah Tabalong, H Fani: Keberhasilan KLA Tanggung Jawab Bersama |
|
|---|
| H Fani Salurkan Beasiswa Bagi Ribuan Pelajar SD dan SMP di Tabalong |
|
|---|
| Hadir di Porprov XII Kalsel, H Fani dan Habib Taufan Kompak Beri Suntikan Semangat Atlet Tabalong |
|
|---|
| Tabalong dan Politeknik Statistika STIS Jalin Kerjasama, Buka Peluang Jalur Ikatan Dinas |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.