Rektor UIN Antasari Banjarmasin

Pesan Prof Mujiburrahman ke Rektor Baru UIN Antasari Banjarmasin

Rektor periode sebelumnya, Prof Mujiburrahman menyampaikan apresiasi dan doa terbaik untuk penggantinya yaitu Prof Nida Mufidah

Humas UIN Antasari Banjarmasin
Prof Nida Mufidah (kiri depan), resmi dilantik sebagai Rektor UIN Antasari Banjarmasin periode 2025-2029 oleh Menteri Agama di Kantor Kemenag, Jakarta, Rabu (12/11/2025) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Peralihan kepemimpinan di Universitas Islam Negeri (UIN) Antasari Banjarmasin berjalan hangat dan penuh rasa hormat.

Rektor periode sebelumnya, Prof Mujiburrahman menyampaikan apresiasi dan doa terbaik untuk penggantinya yaitu Prof Nida Mufidah yang baru dilantik Menteri Agama di Jakarta, Rabu (12/11/2025).

“Alhamdulillah, tepat sebulan setelah diperpanjang jabatan saya, hari ini UIN Antasari memiliki rektor baru, seorang perempuan yang penuh dedikasi, dengan rekam jejak panjang,” ujarnya.

Mujiburrahman mengenal dekat sosok Nida. Sebab, selama delapan tahun terakhir, mereka bekerja bersama di jajaran pimpinan universitas.

Baca juga: Sejumlah Mahasiswa ULM Banjarmasin Terpaksa Lepas Sepatu Saat Menuju Kampus, Warganet Pun Prihatin

Nida tercatat dua kali menjadi wakil rektor di bawah kepemimpinan Mujiburrahman. Pertama sebagai Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kerja Sama pada 2017-2021, serta Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga pada 2021-2025.

“Kegigihan dan ketulusan beliau dalam bekerja tak diragukan lagi,” tuturnya.

Mujiburrahman berharap, kepemimpinan baru ini mampu melanjutkan dan mengembangkan capaian kampus “Unggul dan Berakhlak” ke arah yang lebih baik.

“Semoga beliau sehat selalu, amanah, istiqamah, dan sukses membawa UIN Antasari lebih maju serta bermanfaat bagi masyarakat,” harapnya. (Banjarmasinpost.co.id/Muhammad Syaiful Riki)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved