Berita Banjar
Dua Anggota DPRD Banjar Ini Tekankan Integritas dan Peran Strategis Sekda Terpilih
posisi Sekda memiliki kewenangan besar dalam pengelolaan keuangan daerah dan menjadi koordinator Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD)
Penulis: Nurholis Huda | Editor: Ratino Taufik
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Seleksi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Banjar memasuki fase akhir dan kini mendapat perhatian serius dari legislatif.
Dua anggota DPRD Banjar, Akhmad Rizanie Anshari dan Ali Syahbana, kompak menekankan pentingnya figur Sekda yang berintegritas, profesional, serta mampu menggerakkan birokrasi secara efektif.
Wakil Ketua DPRD Banjar, Akhmad Rizanie Anshari, menegaskan rekam jejak bersih adalah syarat mutlak bagi calon Sekda.
Politisi NasDem Banjar itu mengingatkan bahwa posisi Sekda memiliki kewenangan besar dalam pengelolaan keuangan daerah dan menjadi koordinator Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD).
“Sekda harus sosok yang bersih dan berintegritas tinggi. Dia memegang kendali besar terhadap keuangan, jadi tidak boleh ada celah koruptif,” ujar Rizanie, Sabtu (22/11/2025).
Baca juga: BREAKING NEWS : Kebakaran Hebohkan Pasar Teluk Tiram Banjarmasin, Petugas Berjuang Padamkan Api
Rizanie juga menegaskan bahwa Sekda wajib menjaga jarak dari politik praktis dan fokus pada profesionalitas birokrasi.
Senada, anggota Komisi II DPRD Banjar, Ali Syahbana, menyebut Sekda sebagai motor utama pergerakan birokrasi.
Ali Syahbana menilai tiga finalis yang telah ditetapkan pansel memiliki kapasitas kuat, namun ujung keputusan tetap berada pada Bupati Banjar.
“Sekda bukan hanya koordinator administratif, tapi penghubung yang memastikan pemerintahan berjalan transparan dan responsif,” kata Ali.
Ali Syahbana juga menyoroti pentingnya Sekda membangun dialog konstruktif dengan berbagai pemangku kepentingan agar sinergi antarlembaga semakin kuat.
Keduanya sepakat bahwa keputusan Bupati dalam memilih satu dari tiga nama finalis, yakni, Dr I Gusti Nyoman Yudiana, H Yudi Andrea, dan Rakhmat Dhany akan menentukan arah birokrasi Banjar dalam beberapa tahun ke depan.(banjarmasinpost.co.id/Nurholis Huda)
| Pengrajin Millenial Kalsel Ini Raih Omset Puluhan Juta dari Sasirangan, Ikuti Pameran di Taiwan |
|
|---|
| Perempuan Asal Banjarmasin Ditemukan Tak Bernyawa di Rumah Bedakan Sekumpul Raya Martapura |
|
|---|
| Pemkab Banjar Susun Strategi Baru Tekan Kasus TBC, Target 2030 Masih Berat |
|
|---|
| Label Khusus Disiapkan Dishub Banjar, untuk Bedakan Bentor Resmi dan Bentor Luar Daerah Saat 5 Rajab |
|
|---|
| Gratis Untuk Penumpang, Angkutan Pengumpan atau Feeder Trans Intan Banjar Mulai Beroperasi |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Akhmad-Rizanie-Anshari-kanan-layar-dan-Ali-Syahbana-kiri-layar-legislator-di-DPRD-Banjar.jpg)