Kurikulum Merdeka

Kunci Jawaban Mapel PKN Kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka, Aktivitas 1.4 Nilai Pancasila

Simak kunci jawaban Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKN) kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka, halaman 17.

Editor: Mariana
Banjarmasin Post/hanani
UJIAN SEKOLAH - Siswa kelas 9 SMP IT Al Khair Barabai Kabupaten Hulu sungai Tengah (HST) Kalsel saat mengerjakan soal materi pelajaran bahasa Inggris di smartphone masing-masing, Rabu (11/5/2022). Simak kunci jawaban Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKN) kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka, halaman 17. 

BANJARMASINPOST.CO.ID – Simak kunci jawaban Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKN) kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka, halaman 17.

Pada buku PKN siswa kelas 8 SMP halaman 17 mempelajari tentang nilai-nilai Pancasila.

Pada materi PKN kali ini, siswa diminta untuk menuliskan mengenai nilai-nilai Pancasila.

Buku pelajaran Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (PKN) Kelas 8 SMP Kurikulum Merdeka halaman 17 karangan Lukman Surya Saputra dkk. terbitan Kemdikbudristek tahun 2017 edisi Revisi, siswa diminta untuk menuliskan simpulan nilai-nilai Pancasila dari Aktivitas 1.4.

Pada soal halaman 17 siswa diminta menjawab membuat simpulan pernyataan yang berkaitan dengan nilai Pancasila.

Baca juga: Viral Calon Pengantin Malu-malu saat Tepuk Sakinah, Akui Seru Namun Masih Kaku: Baru Pertama

Baca juga: Jadwal Puasa Ayyamul Bidh September 2025, Buya Yahya Paparkan Ketentuan: Boleh Geser Hari

Berikut Tribunnews sajikan kunci jawaban buku PKN kelas 8 SMP halaman 17 pada soal Aktivitas 1.4.

Aktivitas 1.4

Setelah kalian mempelajari nilai-nilai Pancasila dari materi di atas dan sumber belajar lain, tulislah simpulan apa yang sudah kalian ketahui berikut.

Pancasila sebagai Satu Kesatuan

Hubungan Sila-Sila dalam Pancasila

Nilai Ketuhanan Yang Maha Esa

Nilai Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

Nilai Persatuan Indonesia

Nilai Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan

Nilai Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia

JAWABAN

1. Pancasila sebagai Satu Kesatuan

Pancasila merupakan satu kesatuan yang utuh dan tidak dapat dipisahkan, karena setiap sila saling melengkapi dan menjadi dasar pokok dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

2. Hubungan Sila-Sila dalam Pancasila

Setiap sila dalam Pancasila saling berkaitan, tidak dapat berdiri sendiri, dan harus diterapkan secara menyeluruh agar membentuk kehidupan yang harmonis dan adil.

3. Nilai Ketuhanan Yang Maha Esa

Sila pertama menegaskan pentingnya iman, takwa, serta toleransi antarumat beragama sebagai landasan moral kehidupan bangsa.

4. Nilai Kemanusiaan yang Adil dan Beradab

Sila kedua menekankan penghargaan terhadap harkat dan martabat manusia, serta perlakuan yang adil dan beradab tanpa diskriminasi.

5. Nilai Persatuan Indonesia

Sila ketiga menegaskan pentingnya menjaga keutuhan bangsa, mengutamakan persatuan di atas kepentingan pribadi maupun golongan.

6. Nilai Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan

Sila keempat menekankan musyawarah, demokrasi, dan keterwakilan dalam pengambilan keputusan demi kepentingan bersama.

7. Nilai Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia

Sila kelima menegaskan pemerataan kesejahteraan, keadilan, dan kesempatan yang sama bagi seluruh rakyat Indonesia.

Disclaimer:

Kunci jawaban di atas hanya digunakan oleh orang tua untuk memandu proses belajar anak.

Sebelum melihat kunci jawaban, sebaiknya siswa sudah mengerjakan sendiri soal-soal tersebut.

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com 

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved