Selebrita
Satu Ucapan Hakim yang Buat Acha Septriasa Menangis di Ruang Sidang, Disampaikan Sebelum Ketuk Palu
Satu ucapan Hakim yang buat Acha Septriasa menangis di ruang sidang, diucap sebelum ketuk palu.
Yakni dimana ia diberi waktu lima menit dan diminta hakim untuk berpikir terlebih dahulu sebelum palu diketuk. Hakim bahkan meminta Acha untuk keluar dulu dan mengambil napas apabila diperlukan.
"Hakim sempat bilang gini, ‘Gini, Mbak, ini kalau udah ketok palu saya, habis itu enggak bisa dicabut lagi keputusan saya ini," ungkap Acha Septriasa.
"Boleh, Mbak Acha kalau misalnya mau keluar, ambil napas, pikir dulu lima menit, enggak apa-apa saya tungguin," imbuh Acha menirukan ucapan hakim.
Sontak saja, hal membuat Acha Septriasa akui nangis karena ucapan dari hakim tersebut kepada dirinya.
"Sedih, nangis. Akhirnya gue bilang, ‘Nggak, saya sudah yakin ya dengan putusan saya.’ Akhirnya, ‘Dengan ini, tek dek dek.’ Nah, itu udah enggak bisa diinin lagi," imbuh Acha.
Terakhir, Acha juga mulai menyadari soal apa yang telah terjadi. Bahkan meski dirinya tak menyangka justu akan mengalami kejadian tersebut.
"Oh ini toh rasanya yang gue enggak pernah kebayang dalam hidup gue. Eh, ternyata gue ngerasain begini," tandas Acha Septriasa.
Alasan Perceraian Mulai Terkuak
Seperti diketahui, artis Acha Septriasa telah resmi bercerai dengan Vicky Kharisma. Acha dan Vicky resmi berpisah pada (19/05/2025).
Perpisahan Acha dan Vicky Kharisma sendiri sempat membuat publik syok tak karuan. Pasalnya, keduanya dikenal sebagai pasangan yang harmonis dan tak pernah diterpa kabar miring.
Resmi berpisah, baru-baru ini Acha Septriasa bongkar alasannya cerai dengan Vicky Kharisma. Hal itu diungkap Acha saat hadir di podcast Denny Sumargo baru-baru ini.
Dalam podcast itu, Acha awalnya menceritakan soal proses perceraiannya. Diakui Acha, ia mengalami titik terberat dalam rumah tangganya pada 6 bulan terakhir sebelum memasukkan gugatan. Acha mengaku, saat itu pernikahannya sudah tak ada komunikasi lagi.
"Kehancuran pernikahan pada Juli, setelah pulang dari syuting film 55 hari. Terakhir kan bulan Desember gue masukin gugatan, dari Juli sampai Desember kayak baik-baik aja, kayak gak ada apa-apa, tapi udah berbeda."
"6 bulan terakhir (bagian paling susah), karena komunikasi udah gak ada, itu paling susah, sesungguhnya berat buat dua-duanya."
"Sebenernya (cinta) gak hilang, meski kita berpisah, masih pengen lihat dia bahagia, itu kasih, itu cinta," ujar Acha dilansir dari Youtube Curhat Bang Denny Sumargo, Jumat (31/10/2025).
Baca juga: Sebut Denny Sumargo Bakal Dipanggil Polisi, Lita Gading Sentil Ucapan Ahmad Dhani di Podcast
Diakui Acha, ia sama sekali tidak dendam atau benci pada Vicky Kharisma. Ia mengaku sudah ikhlas atas semua takdir perceraian tersebut.
| Nasib Malang Selebgram Fuji Terulang, Uang Miliaran Melayang, Pelaku Lebih dari Satu Orang |
|
|---|
| Sebut Denny Sumargo Bakal Dipanggil Polisi, Lita Gading Sentil Ucapan Ahmad Dhani di Podcast |
|
|---|
| Boyong Istri ke Luar Negeri, Potret Haldy Sabri Peluk Mesra Irish Bella Disorot |
|
|---|
| Onadio Leonardo Diciduk Polisi, Kini Jalani Pemeriksaan di Ditresnarkoba Polda Metro Jaya |
|
|---|
| Ngaku di Hadapan Denny Sumargo, Acha Septriasa Beber Titik Awal Kehancuran Rumah Tangga dengan Vicky |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.