Selebrita
Disentil Dewi Perssik Soal Nafkah, Andrew Andika Kuak Cara Tengku Dewi Asuh Anak: Main Medsos Terus
Dewi Perssik menyentil aktor Andrew Andika soal nafkah anak-anaknya dengan Tengku Dewi Putri. Persoalan nafkah memang jadi pemicu perselisihannya.
"Mas Andrew mau nggak merubahnya gini, mohon maaf ya bukannya aku ikut campur."
"Gimana kalau misalkan next nggak usah kasih ke pos-pos lagi, tapi langsung transfer ke dia."
"'Nih deh ya jangan ramai-ramai, ini aku kasih walaupun nggak Rp200 juta', misalkan."
"Pertanyaannya itu, mau nggak?," tembak Dewi Perssik.
Dengan tegas Andrew menyebut tak mau langsung memberikan uang kepada mantan istri.
"Andrew nggak mau," jawabnya.
Para host sontak mempertanyakan alasan sang aktor menolak saran dari penyanyi yang akrab disapa Depe itu.
"Kenapa?," tanya Rian Ibram. "Kenapa mas?," sahut Depe.
Menurut Andrew, ia merasa tak bertanggung jawab kepada anak jika uang dikirim ke Dewi.
Aktor berusia 38 tahun itu, juga mengisyaratkan tak mempercayai sang mantan istri.
Pasalnya, Andrew khawatir uang darinya tidak dipergunakan secara bijak oleh Dewi.
"Karena menurut Andrew, Andrew jadinya tak punya tanggung jawab kepada anak-anak kalau dengan cara seperti itu."
"Andrew nggak tahu mau dibuat apa duitnya sama dia," ujar Andrew.
Rian Ibram lantas mempertanyakan kepercayaan Andrew terhadap pemilik nama lengkap Tengku Dewi Sylvia Putri Siregar itu.
"Artinya ini adanya ketidakpercayaan kamu atas pengolahan dana yang kamu akan kamu berikan kepada mantan istri kamu untuk anak-anak?," tanya Rian. "Betul," jawab Andrew.
| Terkuak Fakta Nikita Mirzani Live IG dari Dalam Penjara, Pihak Reza Gladys Langsung Bertindak |
|
|---|
| Sarwendah Tetiba Ungkit Masa Lalu Ketika Jadi Istri Ruben Onsu, Bahas Kondisi Rahim dan Bayi Tabung |
|
|---|
| Pembagian Harta Gono Gini Andre Taulany dan Rien Wartia Usai Resmi Cerai, Malik: Tak Ada Sengketa |
|
|---|
| Perlakuan Asli Ibu Kenny Austin pada Keluarga Amanda Manopo Terekam, Terjadi Kala Tinggal Bareng |
|
|---|
| Nasib Firdaus Oiwobo 8 Bulan Izin Advocat Dibekukan, Sesumbar Penghasilan Dulu Saingi Hotman Paris |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/Momen-aqiqah-anak-kedua-Tengku-Dewi-Putri-dan-Andrew-Andika.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.