Australia Open 2025
Daftar Lengkap Drawing Badminton Australia Open 2025, Jojo Lawan Jepang, Live TVRI
Hasil drawing badminton Australia Open 2025 sudah dilakukan. Jonatan Christie akan melawan Yushi Tanaka dari Jepang.
Ringkasan Berita:
- BANJARMASINPOST.CO.ID - Sejumlah pebulutangkis Indonesia akan kembali bertarung di tingkat dunia, Australia Open 2025.
- Hasil drawing yang sudah dilakukan mempertemukan unggulan tunggal putera Indonesia, Jonatan Christie melawan Yushi Tanaka dari Jepang.
- Sementara tunggal puteri Putri KW dari Indonesia akan menantang wakil Taiwan, Sung Shou Yun.
BANJARMASINPOST.CO.ID - Sejumlah pebulutangkis Indonesia akan kembali bertarung di tingkat dunia, Australia OPen 2025.
Hasil drawing yang sudah dilakukan mempertemukan unggulan tunggal putera Indonesia, Jonatan Christie melawan Yushi Tanaka dari Jepang.
Sementara tunggal puteri Putri KW dari Indonesia akan menantang wakil Taiwan, Sung Shou Yun.
Pertarungan lain yang akan dilakoni wakil Indonesia bisa dilihat daftar lengkapnya di akhir artikel.
Pertandingan ini akan tayang live di stasiun TVRI.
Baca juga: Jam Tayang dan Jadwal MotoGP Valencia 2025 Siaran Trans7-TV Online Sprint Hingga Race, Ada Marquez?
Baca juga: Siaran RCTI-TV Online Malam Hari Ini-Minggu, Jadwal Kualifikasi Piala Dunia Inggris-Prancis-Portugal
Hasil drawing Australia Open 2025 yang merupakan turnamen BWF World Tour Super 500 telah resmi dirilis, Rabu (12/11/2025) malam WIB.
Australia Open 2025 bakal berlangsung pada 18-23 November di Quaycentre, Olympic Boulevard, Sydney, Australia.
Indonesia menurunkan 15 wakil terbaiknya yang akan memanaskan persaingan Australia Open 2025.
Di sektor tunggal putra, Jonatan Christie yang berstatus unggulan kesatu akan melawan wakil Jepang, Yushi Tanaka.
Jonatan Christie atau akrab disapa Jojo akan ditemani Chico Aura Dwi Wardoyo dan Alwi Farhan.
Chico juga akan melawan wakil Jepang, Shogo Ogawa.
Sedangkan Alwi masih akan menunggu pemenang dari laga kualifikasi 4.
Sementara itu, Yohanes Saut Marcellyno menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang akan lebih dulu melakoni babak kualifikasi Australia Open 2025.
Saut akan melakoni ujian pertama kualifikasi Australia Open 2025 melawan wakil Australia, Asher Jong Oo.
Apabila menang atas Asher, Saut masih akan melakoni pertandingan pamungkas kualifikasi melawan pemenang dari laga Pit Seng Low (Australia) vs Sam Yuan (Kanada).
| Live SCTV-TV Online Malam Hari, Ini Jadwal Bola Liga Champions Arsenal-Chelsea-Inter Milan-Madrid |
|
|---|
| Air Mata Rahmat Beri Bercampur Hujan, Kartu Merah Pertama Sejak Bergabung Barito Putera pada 2021 |
|
|---|
| Dihabisi Pacar Sendiri, Ini Motif Pembunuhan Perempuan di Gerbang Wisata Bantimurung Maros |
|
|---|
| Andrea Berta Telah Merekrut 'Monster Kuat' Untuk Arsenal Yakni Lewis-Skelly Baru Versi Mikel Arteta |
|
|---|
| Sepakat Cerai, Adly Fairuz dan Angbeen Rishi Sudah Tak Tinggal Serumah, Sentil Pemicu Perpisahan |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/AKSI-JOJO-Aksi-Jonatan-Christie-di-Denmark-Open-2025.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.