Berita Kalteng

Jerikan BBM Tumpah, Mobil Pikap Supian Terbakar saat Hendak Diparkir di Kualakapuas

Sebuah mobil pikap Mitsubishi L300 terbakar dan memunculkan nyala api yang besar. Mobil pikap tersebut milik Supian (47) warga setempat.

Penulis: Fadly Setia Rahman | Editor: Elpianur Achmad
HO/Polsek Kapuas Timur
Kondisi mobil pikap yang terbakar di Kapuas Timur. 

BANJAMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS - Kegegeran sempat terjadi di Desa Anjir Serapat Tengah Kilometer 11,6 Kecamatan Kapuas Timur Kabupaten Kapuas, Sabtu (8/6/2019) malam.

Sebuah mobil pikap Mitsubishi L300 terbakar dan memunculkan nyala api yang besar. 

Mobil pikap tersebut milik Supian (47) warga setempat.

Informasi terhimpun, api menyala di hampir seluruh bagian pikap yang saat itu hendak diparkir masuk garasi.

Dugaan sementara karena jeriken berisi BBM dalam mobil tumpah saat hendak di parkir sehingga menyebabkan terjadinya kebakaran. 

Melihat nyala api, pemilik mobil pikap pun berupaya memadamkan. Lalu meminta pertolongan warga untuk mengeluarkan pikap dari dalam garasi.

Baca: Bupati Sudian Noor Instruksikan BPBD Dirikan Dapur Umum, Untuk Korban Banjir Dukuhrejo

Baca: THR Raffi Ahmad untuk Keluarga Billy Syahputra Terungkap, Suami Nagita Slavina Beri Ayah Olga Segini

Hingga sekitar satu jam api baru bisa dikuasai sepenuhnya dan mobil pikap pun hangus terbakar di hampir seluruh bagian.

Kapolsek Kapuas Timur Iptu Siti Rabiyatul Adawiyah dikonfirmasi, Minggu (9/6) membenarkan bahwa pihaknya pun ada menerima laporan kejadian tersebut.

"Ya, kemarin ada kejadian kebakaran satu unit mobil pikap milik saudara Supian di Desa Anjir Serapat Tengah Kilometer 11,6 Kecamatan Kapuas Timur Kabupaten Kapuas," kata Kapolsek.

"Tidak ada korban luka dalam kejadian tersebut dan tidak ada kerugian lainnya. Pemilik mobil pikap hanya mengalami kerugian materiil, hangusnya satu unit mobil pikap yang terbakar," pungkasnya. (banjarmasinpost.co.id/ady)

Sumber: Tribun Kalteng
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved