Setiap Kegiatan Upacara Jadikan Bahan Introspeksi
di Kemenag Batola, juga dilaksanakan penyerahan berbagai hadiah lomba dalam rangka menyemarakan Hari Amal Bhakti Kemenag ke-68.
Penulis: | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARABAHAN - Jajaran PNS di lingkungan Kementerian Agama (Kemenang) Kabupaten Barito Kuala (Batola) melaksanakan upacara peringatan Hari Amal Bhakti ke-68 Tahun 2014, Jumat (3/1/2014).
Upacara yang berlangsung di halaman Kantor Kemenag Batola ini dihadiri Wakil Bupati Batola H Ma'mun Kaderi, Ketua DPRD H Husain Ahmad, para muspida, Ketua PA H Bahran, Kepala Kemenag Batola H Sofrayani, ditanfai dengan pemberian Satya Lencana kepada tiga PNS.
Bertindak selaku Inspektur Upacara pada Peringatan Hari Amal Bhakti ke-68 ini Wakil Bupati H Ma’mun Kaderi, perwira upacara Salafudin, dan komandan upacara Muhyiddin.
Selain penyerahan setya lencana 30 dan 20 tahun kepada 3 PNS di Kemenag Batola, juga dilaksanakan penyerahan berbagai hadiah lomba dalam rangka menyemarakan Hari Amal Bhakti Kemenag ke-68.
H Ma’mun Kaderi membacakan amanat tertulis Menteri Agama Suryadharma Ali.
Menurut Menteri, peringatan ulang tahun Kemenag hendaknya jangan sekadar kegiatan rutin organisasi tetapi harus dijadikan media introspeksi.