Pencuri Minyak Tembak Kapolsek yang Memergokinya
kejadian tersebut bermula saat Kapolsek Rambang AKP Ma'mun Arrasyid bersama beberapa anggotanya sedang melakukan patroli rutin
BANJARMASINPOST.CO.ID, MUARAENIM - Diduga memergoki aksi pencurian minyak yang sedang berlangsung, Kapolsek Rambang AKP Ma'mun Arraysid, ditembak pelaku pencurian yang berlangsung di Kecamatan Rambang, Kabupaten Muaraenim, Selasa (28/12/2014) siang.
Diperkirakan Kapolsek Rambang itu terkena tembakan dari senjata api rakitan (senpira) pelaku pencurian.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kejadian tersebut bermula saat Kapolsek Rambang AKP Ma'mun Arrasyid bersama beberapa anggotanya sedang melakukan patroli rutin.
Ketika melintas ditempat kejadian, diduga kapolsek memergoki beberapa pelaku yang sedang melakukan aksi pencurian minyak.
Melihat kejadian itu, kapolsek bersama anak buahnya langsung berupaya melakukan penangkapan.
Namun ternyata para pelaku melakukan perlawanan yakni melakukan penembakan ke arah korban dan mengenai kaki. Melihat ada anggota yang tertembak para pelaku langsung melarikan diri ke dalam hutan.
Kapolsek yang terkena tembakan langsung dibawa ke RS Pertamina Prabumulih dan akan dirujuk ke RS di Palembang.
"Informasinya kejadiannya di seputar Desa Negeri Agung, Kecamatan Rambang, Muaraenim. Tapi saya juga belum tahu pasti," ujar seorang warga yang tidak mau disebutkan namanya.
Sementara ketika dikonfirmasi ke Kapolres Muaraenim AKBP M Aris melalui ponsel, tidak mendapat jawaban meski sudah beberapa kali ditelepon.
Namun saat dikirimi pesan singkat (SMS), Kapolres Muaraenim baru menjawab yang intinya membenarkan adanya kejadian bahwa Kapolsek Rambang AKP Ma'mun yang tertembak di kaki ketika akan menangkap pelaku pencuri minyak.
"Ya benar ada anggota yang tertembak di kaki ketika akan menangkap pencuri minyak," tulis Kapolres Muaraenim melalui pesan singkatnya.