Kamsinah Hilang Saat Memasang Jaring Ikan di Sungai Kahayan Kalteng
Pasangan suami istri tersebut menggunakan jukung untuk memasang jaring ikan di sekitar Dermaga Flamboyan, kemudian jukung oleng dan tenggelam.
Penulis: Fathurahman | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA- Warga yang menghuni kawasan bantaran Sungai Kahayan tepatnya yang bermukim di Kawasan Flamboyan Kelurahan Pahandut Kecamatan Pahandut Palangkaraya, Kalteng, Sabtu (10/9/2016) pagi geger.
Ini setelah adanya laporan dari warga setempat bahwa seorang warga setempat yang bekerja sebagai pencari ikan bernama Kamsinah (40) hilang tenggelam saat mencari ikan dengan suaminya bernana Amit (45).
Informasi terhimpun di lapangan menyebutkan, subuh sekitar pukul 03.00 wib, pasangan suami istri tersebut menggunakan jukung untuk memasang jaring ikan di sekitar Dermaga Flamboyan, kemdian jukung oleng dan tenggelam.
"Subuh tadi kejadiannya. Saat pasangan suami istri tersebut sedang memasang rengge atau alat pencari ikan tiba-tiba jukung oleng dan keduanya terjatuh ke sungai. Suaminya selamat namun istrinya hilang sampai sekarang."ujar Sugianoor, Warga setempat yang juga Anggota DPRD Kota Palangkaraya. (*)
